Setelah Persebaya, Dua Klub Liga 1 Ini Jadi Lawan Uji Coba PSS Sleman


BolaSkor.com - PSS Sleman kembali mengagendakan dua pertandingan uji coba menghadapi klub dari Liga 1 di kandangnya, Stadion Maguwoharjo, Sleman dalam waktu dekat. Dua klub yang dimaksud adalah juara bertahan Liga 1 musim lalu Bhayangkara FC, dan tim promosi PSMS Medan.
Sebelumnya, PSS Sleman sudah melakukan uji coba dengan Persebaya Surabaya. Tim Super Elang Jawa kalah dengan skor telak 1-4.
"Bhayangkara tanggal 28 Februari nanti. Kemudian tanggal 4 Maret ada pertandingan melawan PSMS Medan," ucap manajer PSS Sleman, Sismantoro.
Klub-klub dari Liga 1 memang menjadi prioritas manajemen PSS Sleman untuk melakukan laga uji coba. Pasalnya, sudah dipastikan mempunyai materi pemain yang lebih kuat dan baik ketimbang PSS Sleman.
Hal itu tentu saja untuk memberikan ujian kepada PSS Sleman, agar permainan Super Elang Jawa terbiasa menghadapi lawan berat. Mengingat target PSS Sleman di Liga 2 musim ini adalah promosi.
"Target kami tetap, yaitu naik ke Liga 1. Tim Liga 1 memang menjadi prioritas. Kami ingin membiasakan para pemain bertanding dengan lawan yang kuat," ujarnya.
"Pertandingan uji coba ini untuk pemantapan pemain dan memantapkan permainan tim. Setelah dua pertandingan ini, kami agendakan untuk uji coba keluar kandang" tutup Sismantoro. (Laporan Kontributor Prima Pribadi/Yogyakarta)
Tengku Sufiyanto
17.519
Berita Terkait
Pekerjaan Rumah yang Harus Dibenahi Timnas Indonesia Usai Gagal ke Piala Dunia 2026

Istana Dorong Evaluasi Timnas Indonesia Usai Gagal ke Piala Dunia 2026

Pertama Kali dalam Sejarah, AC Milan Raup Keuntungan Tiga Tahun Berturut-turut

Prediksi dan Statistik Latvia vs Inggris: Misi The Three Lions Amankan Tiket

Pundit Belanda: Patrick Kluivert dkk Tak Layak Latih Timnas Indonesia

Dua Dekade Lalu, Tidak Ada yang Percaya Tanjung Verde Akan Lolos ke Piala Dunia

CdM Tim Indonesia Optimistis Woodball Jadi Lumbung Emas di SEA Games Thailand 2025

Kluivert Gagal Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Ultras Garuda Minta Ketegasan PSSI

Prediksi dan Statistik Italia vs Israel: Tiga Poin Wajib Gli Azzurri

Berpenduduk 528 Ribu Jiwa, Tanjung Verde Jadi Negara dengan Populasi Terkecil Kedua yang Lolos ke Piala Dunia
