Setelah Bertemu PSSI, Ini Sikap Menpora soal Cutinya Edy Rahmayadi
BolaSkor.com - Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora) Republik Indonesia, Imam Nahrawi, sudah bertemu dengan PSSI untuk membicarakan cutinya Edy Rahmayadi sebagai ketua umum. Dalam pertemuan tersebut, Menpora Imam Nahrawi bertemu dengan Plt Ketum PSSI Joko Driyono, Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria, dan perwakilan dari PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Sebelumnya, Edy Rahmayadi cuti dari jabatan Ketum PSSI karena untuk lebih fokus mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumatera Utara. Ia tidak mau menyalahgunakan jabatan sebagai Ketum PSSI untuk mengikuti Pilkada Sumatera Utara. Edy Rahmayadi merupakan calon gubernur Sumatera Utara untuk Pilkada 2018 berpasangan dengan Musa Rajeckshah.
Ia mulai cuti dari Ketum PSSI terhitung hari Senin (12/2) lalu. Tugas Edy Rahmayadi sebagai Ketum PSSI sementara waktu dipegang oleh Waketum PSSI, Joko Driyono. Joko Driyono ditunjuk sebagai pelaksana tugas (Plt) Ketum PSSI oleh para anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI.
"Semuanya sudah disampaikan, tidak ada larangan dalam regulasi dan cuti hanya pada posisi struktur. Tapi soal kehadiran, peran, dan fungsi itu sudah dibagi tugas," ucap Imam Nahrawi.
"Pemerintah selalu berpatokan kepada regulasi dan statuta (PSSI dan FIFA). Pemerintah tidak ada keinginan untuk intervensi."
Tengku Sufiyanto
17.939
Berita Terkait
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran