Serie A
Sering Kebobolan Gol Cepat, AC Milan Harus Mulai Fokus dari Menit Pertama

BolaSkor.com - AC Milan akan menantang tuan rumah Udinese di Bluenergy Stadium pada pekan ke-32 Serie A, Sabtu (12/4) pukul 01.45 WIB. Menjelang laga, pelatih Milan Sergio Conceicao meminta tim asuhannya untuk fokus sejak awal.
Milan mampu menghindari kekalahan meski kebobolan dua gol awal saat melawan Fiorentina di Serie A akhir pekan lalu. Namun, Conceicao menegaskan para pemainnya harus berkonsentrasi sejak awal untuk meraih hasil maksimal.
Harapan Milan untuk masuk empat besar terus memudar meskipun bangkit melawan Fiorentina setelah kebobolan dua gol dalam 10 menit pertama di San Siro.
Baca Juga:
Prediksi dan Statistik Udinese Vs AC Milan: Misi Wajib Menang Rossoneri
Kebobolan di Menit-menit Awal Pertandingan, Masalah AC Milan Saat Ini
Sergio Concaicao (X/MilanMatters)
Fokus Sejak Menit Pertama
Tim asuhan Conceicao telah kebobolan lebih dulu dalam enam pertandingan Serie A terakhir mereka. Meskipun mereka telah bangkit untuk memenangkan dua dari pertandingan tersebut, tiga kekalahan dalam periode tersebut telah membuat Milan berada di urutan kesembilan.
"Anda harus memiliki sikap seperti babak kedua sejak awal karena pertandingan dimenangkan dari menit pertama hingga terakhir," kata Conceicao dikutip dari Reuters menjelang pertandingan melawan Udinese.
"Penting untuk fokus sejak menit pertama, kami sudah banyak membicarakan hal ini, karena ini bukan hal baru. Kami sering bereaksi dengan sangat baik, tetapi Anda tidak selalu bisa bangkit dan memenangkan pertandingan."
Conceicao sering melakukan perubahan pada babak pertama atau bahkan lebih cepat, tetapi ini bukan sesuatu yang direncanakan sebelumnya.
"Ini tampak seperti kontradiksi, tetapi saya tidak menurunkan pemain untuk menggantinya saat turun minum," tambah sang pelatih.
"Saya memikirkan bagaimana pertandingan berlangsung, lalu mencoba mengatur atau mengubah untuk membantu para pemain. Berdasarkan perasaan yang saya miliki selama seminggu, saya memilih rencana permainan, yang kemudian mungkin berubah, terutama jika kami tertinggal."
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.372
Berita Terkait
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina

Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT

Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United

Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya

Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025

Mendapat Dukungan dari Bos Manchester United, Begini Respons Ruben Amorim

Bojan Hodak Berikan Catatan Usai Persib Gasak PSBS 3-0

5 Kemenangan Paling Mengesankan Arsenal di Markas Fulham
