Serie A: Paulo Fonseca Minta Il Rossoneri Lupakan Kemenangan di Derby Milan

AC Milan harus move on dari Derby Milan.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 26 September 2024
Serie A: Paulo Fonseca Minta Il Rossoneri Lupakan Kemenangan di Derby Milan
Paulo Fonseca (Foto: Football-Italia)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih AC Milan, Paulo Fonseca, meminta kepada Il Rossoneri untuk melupakan kemenangan di Derby Milan kontra Inter Milan. Hasil itu menurutnya bagus, tapi tidak lagi relevan untuk laga berikutnya di Serie A melawan Lecce.

Pada lanjutan laga Serie A di San Siro, Sabtu (28/09) pukul 01.45 dini hari WIB, Milan akan menjamu Lecce. Milan butuh konsistensi bermain untuk menjaga momentum, khususnya karena kini mereka masih ada di urutan tujuh klasemen dengan delapan poin.

Fonseca menilai hal terpenting dari kemenangan di Derby Milan adalah momentum yang harus dipertahankan kontra Lecce. Pelatih asal Portugal itu sudah melupakannya dan ingin timnya sudah fokus ke laga berikutnya.

Baca Juga:

Bekuk Inter Milan, Paulo Fonseca Redam Isu Pemecatan

Perubahan Radikal Jadi Kunci Milan Bungkam Inter

Simone Inzaghi Ungkap Alasan Inter Kalah Kontra Milan

Selebrasi AC Milan (x/acmilan)

"Ini sangat penting. Kami harus memastikan bahwa kami berkembang. Kemenangan di derby akan lebih masuk akal jika kami juga menang melawan Lecce, karena kami harus mulai memulihkan beberapa poin," terang Fonseca seperti dilansir dari Football-Italia.

"Ada banyak motivasi untuk menang besok. Bagi saya ini adalah pertandingan yang berbahaya setelah derby, kami harus berhati-hati, kami tidak boleh membuat kesalahan. Kami harus menang."

"Saya tidak ingin kembali ke derby, ini sudah berakhir. Bagian mental lebih penting daripada taktik dan teknik. Permainan ini sangat emosional. Berada di tempat yang baik, seimbang, termotivasi dan energik adalah hal yang penting," lanjut eks pelatih AS Roma tersebut.

Bahkan Fonseca meyakini, apabila kemenangan melawan Inter tidak akan berguna bagi Milan jika tidak menang - apalagi kalah - kontra Lecce.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Kemenangan di derby membawa kepercayaan diri, membawa atmosfer berbeda. Tapi saya seperti itu, saya selalu berusaha untuk seimbang. Satu pertandingan bisa mengubah segalanya, itu juga membantu kepercayaan diri para pemain. Tapi itu hanya satu pertandingan. Jika kami tidak menang besok, orang akan bilang kami bisa terdegradasi," tambah Fonseca.

"Untuk alasan ini, kami harus melupakan derby, fokus pada pertandingan berikutnya, yang merupakan hal terpenting. Suasananya positif, kami senang, tapi penting untuk dipahami bahwa derby sudah berakhir, itu tidak relevan lagi sekarang," pungkasnya.

Milan AC Milan Serie a Paulo Fonseca
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.182

Berita Terkait

Italia
Prediksi Hasil AC Milan vs Genoa Versi Superkomputer: Rossoneri Berpeluang Tambah Tiga Poin
Prediksi hasil AC Milan vs Genoa Serie A 2025/2026 versi superkomputer Opta, peluang kemenangan Rossoneri, statistik simulasi, dan misi Milan menekan Inter Milan di klasemen.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Prediksi Hasil AC Milan vs Genoa Versi Superkomputer: Rossoneri Berpeluang Tambah Tiga Poin
Jadwal
Link Streaming AC Milan vs Genoa, Jumat 9 Januari 2026
Link streaming AC Milan vs Genoa pada lanjutan Serie A Jumat 9 Januari 2026, jadwal siaran langsung, jam kick-off WIB, stadion San Siro, dan misi Rossoneri mengejar Inter Milan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Link Streaming AC Milan vs Genoa, Jumat 9 Januari 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik AC Milan vs Genoa: Jangan Biarkan Inter Milan Melaju Sendirian
Prediksi AC Milan vs Genoa Serie A 2025/2026, statistik pertandingan, kondisi tim, head to head, susunan pemain, dan prediksi skor, Milan tidak boleh terpeleset demi menekan Inter Milan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Prediksi dan Statistik AC Milan vs Genoa: Jangan Biarkan Inter Milan Melaju Sendirian
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang, Barcelona ke Final Piala Super Spanyol
Hasil pertandingan pada Kamis (08/01) dini hari WIB melibatkan Inter Milan dan Barcelona di dua ajang berbeda.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang, Barcelona ke Final Piala Super Spanyol
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Parma vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Link streaming Parma vs Inter Milan Kamis (8/1) dini hari WIB. Inter Milan menghadapi laga krusial demi menjaga puncak klasemen Serie A 2025/2026. Cek jadwal, jam tayang, dan link nonton resminya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Parma vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Italia
AC Milan Jajaki Perpanjangan Kontrak Rafael Leao
AC Milan dikabarkan sedang dalam pembicaraan perpanjangan kontrak dengan Rafael Leao.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
AC Milan Jajaki Perpanjangan Kontrak Rafael Leao
Jadwal
Link Streaming Parma vs Inter Milan, Kamis 8 Januari 2026
Link streaming Parma vs Inter Milan Kamis (8/1) dini hari WIB. Inter wajib menang demi menjaga puncak klasemen Serie A. Cek jadwal, jam tayang, dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Link Streaming Parma vs Inter Milan, Kamis 8 Januari 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik Parma vs Inter Milan: Laga Spesial untuk Cristian Chivu
Inter Milan bertandang ke markas Parma pada lanjutan Serie A 2025/2026. Laga ini jadi momen spesial bagi Cristian Chivu. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan statistik lengkapnya!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Parma vs Inter Milan: Laga Spesial untuk Cristian Chivu
Hasil akhir
Hasil Serie A: Juventus Menang Telak di Markas Sassuolo
Juventus tampil menggila di markas Sassuolo! Bianconeri menang telak 3-0 lewat gol bunuh diri, Fabio Miretti, dan Jonathan David. Simak hasil lengkap Serie A 2025/2026 di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Hasil Serie A: Juventus Menang Telak di Markas Sassuolo
Jadwal
Jadwal Live Streaming Serie A Sassuolo vs Juventus, Tayang Rabu (07/01) Pukul 02.45 WIB
Jadwal siaran langsung serta link live streaming pekan 19 Serie A antara Sassuolo vs Juventus di Mapei Stadium.
Arief Hadi - Selasa, 06 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Serie A Sassuolo vs Juventus, Tayang Rabu (07/01) Pukul 02.45 WIB
Bagikan