Sergio Farias Belum Dapat Instruksi terkait Persiapan Persija untuk Lanjutan Liga 1
BolaSkor.com - Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias, buka suara terkait dengan rencana Macan Kemayoran melakukan latihan kembali pasca libur karena pandemi Virus Corona (COVID-19). Sergio Farias mengatakan, sejauh ini belum ada instruksi dari manajemen untuk kembali menggelar latihan.
Seperti diketahui, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah sepakat untuk kembali menggelar kompetisi dimulai pada 1 Oktober 2020 sampai dengan 28 Februari 2020. Kepastian tersebut didapat usai PT LIB mengeluarkan surat bernomor 244/LIB-COR/VII/2020.
Sebelumnya sudah ada tim-tim seperti TIRA-Persikabo yang mulai persiapan kembali untuk berlaga di Liga 1. Selain itu ada juga Persib Bandung, Arema Malang, dan Persiraja Banda Aceh juga akan memulai persiapannya pada bulan Agustus mendatang.
Baca Juga:
Tunggu Kepastian Latihan Persija, Evan Dimas Tegaskan Kondisi Terjaga
Ferry Paulus Yakin Pemain Persija Tidak Alami Penurunan Performa
"Setelah presiden memutuskan, dia akan meminta manajer untuk menghubungi saya untuk menerima rencana pelatihan," kata Sergio Farias ketika dihubungi oleh wartawan.
Mantan pelatih Brasil U-20 ini mengaku, jika memang Liga 1 kembali digelar pada bulan Oktober mendatang, idealnya tim akan melakukan persiapan pada bulan Agustus atau September. Karena paling tidak tim harus memulai persiapan satu bulan sebelum kembali berlaga.
"Jika kejuaraan secara resmi dimulai kembali pada bulan Oktober, kita harus pramusim pada bulan September. jadi saya harus kembali pada minggu terakhir bulan Agustus untuk mempersiapkan seluruh struktur," pungkas Farias.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib