Serba-serbi Bursa Transfer Januari di Premier League
BolaSkor.com - Tinggal hitungan jam waktu akan memasuki tahun 2019. Selaras dengan hal itu, bursa transfer Januari juga akan segera dibuka.
Di Premier League, pada bursa transfer Januari, terdapat beberapa nama besar yang berganti klub. Contohnya, pada musim lalu pemain-pemain seperti Philippe Coutinho, Alexis Sanchez hingga Virgil van Dijk menjadi bagian transfer.
Beberapa dari pemain yang berganti klub pada bursa transfer Januari telah berhasil di destinasi anyar. Sementara itu, beberapa lainnya mengalami nasib yang berbeda. Namun, itu tidak menyurutkan geliat bursa transfer mendatang.
Baca juga:
5 Pemain Serie A yang Berpeluang Pindah ke Premier League
3 Alasan Solskjaer Patut Dikontrak Permanen oleh Manchester United
Berikut ini panduan lengkap bursa transfer Januari di Premier League:
Kapan jendela transfer dibuka?
Jendela transfer Liga Premier dibuka pukul 00:01 pada 1 Januari waktu setempat.
Kapan jendela transfer ditutup?
Jendela akan ditutup pada Kamis, 31 Januari waktu setempat.
Klub tidak dapat membuat kesepakatan mulai jam 11 malam. Meskipun, kesepakatan dapat melewati batas jika diperlukan.
Kapan para pemain dapat melakukan debut?
Telah disepakati bahwa tidak ada pemain yang terdaftar pada bursa transfer yang memenuhi syarat untuk bermain dalam pertandingan antara 1-3 Januari.
Bagaimana dengan kompetisi lainnya di Eropa?
Prancis dan Jerman akan bermain dengan aturan yang sama dengan tim Premier League. Jendela transfer terbuka pada 2 Januari di Spanyol. Di Italia, bursa transfer hanya terbuka selama dua minggu, mulai 3-18 Januari.
Kesepakatan yang mungkin terjadi:
Menurut Mirror, Christian Pulisic sedang menuju pintu keluar dari Borussia Dortmund untuk menuju Chelsea. Sementara itu, Cesc Fabregas dan Gary Cahill dikabarkan akan hengkang dari Stamford Bridge.
Pada sisi lain, manajer interim Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, dapat suntikan dana untuk memperkuat sektor belakang. Bek Tottenham Hotspur, Toby Alderweireld masih menjadi buruan teratas.
Johan Kristiandi
18.147
Berita Terkait
Persib vs Persija, Marc Klok Marc Klok Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang