Kualifikasi Piala Dunia 2026
Septian Bagaskara Bicara Persaingan dengan Ole Romeny hingga Target bersama Timnas Indonesia
BolaSkor.com - Penyerang Dewa United FC, Septian Bagaskara, bicara soal persaingan dengan Ole Romeny hingga harapannya bersama Timnas Indonesia.
Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, telah memilih 30 pemain untuk persiapan menghadapi dua laga lanjutan Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Maret ini.
Timnas Indonesia akan menghadapi Australia di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3). Berselang lima hari, atau pada Selasa (25/3), Skuad Garuda menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Dari 30 pemain yang dipanggil, satu di antaranya adalah Septian Bagaskara. Ia merupakan satu dari sembilan pemain asal klub Liga 1 yang terpilih.
Baca Juga:
Lebih spesifiknya, Bagas merupakan satu dari tiga penyerang lokal yang juga dipanggil oleh Kluivert. Dua pemain lainnya adalah Ramadhan Sananta dan Hokky Caraka.

Ramadhan Sananta. (BolaSkor.com/Putra Wijaya)
Jika dibandingkan Sananta dan Hokky Caraka, Bagas adalah debutan di Timnas Senior. Namun, Bagas menyatakan siap bersaing dengan para pemain lainnya, termasuk Ole Romeny dari Oxford United. Ole diprediksi bakal jadi bomber utama Timnas Indonesia di bawah asuhan Patrick Kluivert.

Ole Romeny saat debut untuk Oxford United. (Instagram/oufcofficial)
"Kalau bicara soal persaingan, saya memilih untuk saling mendukung. Jadi siapa pun nanti yang main, itu tergantung pelatih," kata Bagas di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, semalam.
Lihat postingan ini di Instagram
Bagas berharap dapat memaksimalkan kesempatan ini dengan baik untuk menimba ilmu dan pengalaman. Ia pun sudah mematok target jika diberikan menit bermain oleh Kluivert.
"Kalau dikasih menit bermain, saya akan maksimalkan. Target saya mencetak gol buat Timnas Indonesia dan masuk Piala Dunia," tutur Bagas.
Rizqi Ariandi
7.659
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia