Sepakat soal Harga dengan Ajax, Manchester United Kian Dekat Rekrut Donny van de Beek

Manchester United sepakati harga Donny van de Beek dengan Ajax Amsterdam.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 31 Agustus 2020
Sepakat soal Harga dengan Ajax, Manchester United Kian Dekat Rekrut Donny van de Beek
Donny van de Beek (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kekhawatiran fans akan kelesuan transfer Manchester United di musim panas ini perlahan hilang, menyusul kabar transfer yang dinanti soal rekrutmen pemain baru. Red Devils disinyalir akan segera merampungkan transfer gelandang asal Belanda, Donny van de Beek.

Sebagaimana dilansir BBC Sport dan diumumkan oleh pakar transfer sepak bola asal Italia, Fabrizio Romano Man United arahan Ole Gunnar Solskjaer sepakat membayar harga 40 juta euro plus variabel kepada Ajax Amsterdam untuk Van de Beek.

"Van de Beek ke Man United, ini dia! Man United malam ini seperti yang diharapkan telah mengirimkan tawaran resmi mereka dan Ajax hanya menerimanya tanpa negosiasi. Kesepakatan dicapai untuk 40 juta euro plus variabel. Dokumen dan medis minggu depan," tutur Romano.

Baca Juga:

Ingin Datangkan Donny van de Beek, Manchester United Korbankan Satu Pemain

Memaklumi Sepinya Transfer Liverpool dan Manchester United

Edwin van der Sar Benarkan Manchester United dan Real Madrid Rebutan Donny van de Beek

Donny van de Beek

Indikasi kepergian gelandang berusia 23 tahun itu sudah terlihat dari komentar Erik ten Hag, pelatih Ajax sebelum ada pengumuman kesepakatan transfer tersebut.

"Memang ada perkembangan (transfer) yang membuatnya tidak bisa dipilih (dalam skuad). Kami akan lihat apa yang terjadi. Kami akan mengumumkan segera setelah ada kejelasan," tutur Ten Hag Sabtu lalu.

"Fakta bahwa Donny tidak bermain menunjukkan arah. Permintaan untuk tidak membiarkannya bermain tidak datang secara spesifik dari satu sisi. Kami melakukannya bersama. Kesepakatan telah dibuat tentang kemungkinan transfer dan jika kemungkinan itu muncul, Anda juga harus bekerja sama."

Kesepakan dengan Ajax sudah tercapai dan juga sang pemain, Van de Beek akan menjalani tes medis sebelum teken kontrak yang kabarnya berdurasi lima tahun (hingga 2025).

Produk akademi Ajax itu akan menguatkan lini tengah United yang sudah memiliki Paul Pogba, Bruno Fernandes, Fred, Scott McTominay, Nemanja Matic, dan Andreas Pereira. Van de Beek telah mencetak 41 gol dari 175 penampilan di tim utama Ajax dan sempat menjadi incaran Real Madrid serta Tottenham Hotspur.

Selain ingin memperkuat posisi tengah permainan Man United, klub dikabarkan juga berupaya merampungkan transfer Jadon Sancho dari Borussia Dortmund serta satu bek tengah.

Breaking News Donny van de Beek Ajax Amsterdam Manchester United
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.166

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal siaran langsung dan link streaming Barcelona vs Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Duel krusial perebutan tiket final, Kamis (8/1) dini hari WIB. Cek jam tayang dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Parma vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Link streaming Parma vs Inter Milan Kamis (8/1) dini hari WIB. Inter Milan menghadapi laga krusial demi menjaga puncak klasemen Serie A 2025/2026. Cek jadwal, jam tayang, dan link nonton resminya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Parma vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Piala Dunia
FIFA Perkenalkan Inovasi Berbasis AI Jelang Piala Dunia 2026
FIFA dan produsen komputer Lenovo memperkenalkan serangkaian inovasi teknologi berbasis kecerdasan buatan (Artificial Technology/AI).
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
FIFA Perkenalkan Inovasi Berbasis AI Jelang Piala Dunia 2026
Inggris
Letih karena Jadwal Padat, Pep Guardiola Yakin Para Pemain Manchester City Akan Tampil Total
Pep Guardiola mengatakan dia yakin para pemainnya akan memberikan yang terbaik meski jadwal pertandingan pada Januari sangat padat.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Letih karena Jadwal Padat, Pep Guardiola Yakin Para Pemain Manchester City Akan Tampil Total
Italia
AC Milan Jajaki Perpanjangan Kontrak Rafael Leao
AC Milan dikabarkan sedang dalam pembicaraan perpanjangan kontrak dengan Rafael Leao.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
AC Milan Jajaki Perpanjangan Kontrak Rafael Leao
Liga Indonesia
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Pertemuan pertama Persib dengan Persija musim ini akan berlangsung akhir pekan nanti. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Inggris
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Pelatih Bournemouth Andoni Iraola mengungkapkan bahwa laga melawan Tottenham Hotspur bisa menjadi momen perpisahan Antoine Semenyo.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Liga Indonesia
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Wasit asal Korea Selatan, Ko Hyung-jin, mendapatkan tugas memimpin laga panas Persib Bandung vs Persija Jakarta akhir pekan ini.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Inggris
Manchester City vs Brighton: Tuan Rumah Selalu Cetak Gol, Tim Tamu Sulit Menang
Manchester City akan menjamu Brighton and Hove Albion di Etihad Stadium pada pekan ke-21 Premier League 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Manchester City vs Brighton: Tuan Rumah Selalu Cetak Gol, Tim Tamu Sulit Menang
Inggris
7 Fakta Statistik Menarik Jelang Duel Burnley vs Manchester United
Premier League pekan ke-21 menyajikan pertandingan seru antara tuan rumah Burnley menghadapi Manchester United di Turf Moor.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
7 Fakta Statistik Menarik Jelang Duel Burnley vs Manchester United
Bagikan