Sepakat Soal Harga, De Guzman Gabung Napoli
Sepakat Soal Harga, De Guzman Gabung Napoli
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Naples - Gelandang internasional Belanda dan Villareal, Jonathan de Guzman, dikabarkan akan segera bergabung dengan juara Coppa Italia musim lalu, Napoli. Dilansir Football-Italia, Villareal sudah menyepakati harga 7,8 euro dari Napoli untuk mendaratkan De Guzman di San Paolo.
Gelandang internasional Belanda tersebut dikabarkan bakal segera terbang ke Naples untuk menjalani tes kesehatan bersama tim medis I Partenopei. Napoli sendiri sebelumnya sudah menyatakan minatnya untuk memboyong De Guzman setelah gagal mendapatkan Marouane Fellaini dari Manchester United.
De Guzman diplot pelatih Napoli, Rafael Benitez, untuk menggantikan peran Valon Behrami yang hijrah bersama klub Bundesliga, Hamburg SV. De Guzman sendiri sebelumnya dipinjamkan Villareal ke Swansea City selama 2 musim, periode 2012 hingga 2014.
Gelandang kelahiran 13 September 1987 tersebut tampil cemerlang bersama The Swans, De Guzman tampil dalam 93 laga dan mengemas 15 gol. Ia juga turut mengantar Swansea merebut gelar Capital One Cup musim 2012/2014.
Penampilan impresif bersama Swansea membawa nama De Guzman masuk dalam 23 nama pemain Tim Nasional Belanda di ajang Piala Dunia 2014, di bawah besutan pelatih Louis van Gaal. De Guzman melakukan laga debut di Piala Dunia saat Belanda menggilas juara bertahan Spanyol di fase grup.
De Guzman merupakan pemain ketiga yang didatangkan Napoli setelah sebelumnya mendatangkan Kalidou Koulibaly, Mariano Andujar, dan Miguel Perez Cuesta 'Michu'. Selain De Guzman, Napoli juga dikabarkan tengah mengincar gelandang Liverpool asal Brasil, Lucas Leiva. Namun hingga saat ini berita tersebut masih hanya sekedar rumor.
Posts
11.190
Berita Terkait
Italia
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
AC Milan secara terbuka mengakui Inter Milan dan Napoli berada di level lebih tinggi musim ini. Pengakuan ini muncul usai Rossoneri gagal menang dan jarak di klasemen semakin melebar. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sosok
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Kekuatan finansial Serie A tak bisa menandingi Premier League, tetapi sejarah juga mencatat penjualan termahal sepanjang masa dari Serie A. Siapa saja mereka?
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Italia
Pemecatan Ruben Amorim Akan Persulit Napoli Dapatkan Kobbie Mainoo
Keputusan Manchester United yang memecat Ruben Amorim dapat mempersulit upaya Napoli untuk mendapatkan Kobbie Mainoo.
Yusuf Abdillah - Selasa, 06 Januari 2026
Italia
Napoli Yakin Rasmus Hojlund Tak Akan Kembali ke Manchester United
Direktur olahraga Napoli, Giovanni Manna, memastikan bomber asal Denmark, Rasmus Hojlund akan dipermanenkan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 01 Januari 2026
Ragam
7 Pemain Paling Bersinar pada 2025
Tahun 2025 akan berakhir dan pada 2025 merupakan momen bagi pemain-pemain tertentu menunjukkan kualitasnya. Siapa saja pemain tersebut?
Arief Hadi - Rabu, 31 Desember 2025
Ragam
7 Gelandang Terbaik Dunia pada 2025
Peran gelandang berbagai macam dan tidak mudah menjalani peran tersebut. Berikut gelandang-gelandang terbaik dunia versi BolaSkor.com pada 2025.
Arief Hadi - Rabu, 31 Desember 2025
Ragam
9 Momen Terbesar Sepak Bola pada 2025: Liverpool Sejajar dengan Manchester United, Ousmane Dembele Full Senyum
Tahun 2025 menghadirkan kejutan luar biasa di sepak bola dunia. Dari kejayaan Liverpool dan PSG hingga Ousmane Dembele tampil sebagai pemain terbaik dunia. Nomor terakhir bikin tercengang!
Johan Kristiandi - Senin, 29 Desember 2025
Italia
Napoli Bekukan Rencana Menggaet Kobbie Mainoo pada Bursa Transfer Januari
Rencana Napoli untuk belanja pemain pada bursa transfer Januari menjadi rumit karena kendala keuangan baru.
Yusuf Abdillah - Jumat, 26 Desember 2025
Italia
Kawinkan Scudetto dan Piala Super Italia, Napoli Belum Siap Mendominasi Sepak Bola Italia
Klub asuhan Antonio Conte akhirnya bisa mengawinkan gelar juara Serie A dengan Piala Super Italia.
Yusuf Abdillah - Selasa, 23 Desember 2025
Italia
Hasil Pertandingan: Bekuk Bologna 2-0, Napoli Juara Piala Super Italia
Napoli menjuarai Piala Super Italia setelah membekuk Bologna 2-0 pada partai final di Stadion Al-Awwal Park, Riyadh.
Yusuf Abdillah - Selasa, 23 Desember 2025