Sempat Tak Optimal di Chelsea, Alvaro Morata Salahkan Antonio Conte
BolaSkor.com - Penyerang Chelsea, Alvaro Morata, mengungkapkan alasan sempat tidak optimal. Menurut Morata, hal itu karena dia tidak cocok dengan strategi Antonio Conte.
Alvaro Morata datang ke Chelsea dengan ekspektasi tinggi. Maklum, penyerang asal Spanyol itu didatangkan dari Real Madrid dengan banderol 66 juta euro (Rp 1,09 triliun).
Akan tetapi, Alvaro Morata tak bisa memenuhi harapan Chelsea pada musim perdananya. Dari 48 laga di berbagai ajang, Morata hanya mencetak 15 gol.
Penampilan buruk tersebut membuat Alvaro Morata tidak dipanggil ke timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2018. Selain itu, Chelsea sempat nyaris menjual Morata.
Alvaro Morata menganggap penampilan buruk tersebut karena tidak cocok dengan strategi manajer lama Chelsea, Antonio Conte. Morata mengaku ingin membuktikan kemampuan.
"Saya bisa saja kembali ke Spanyol atau Italia. Tetapi memutuskan membuktikan diri di Chelsea. Mereka memberikan segalanya untuk saya dan saya ingin membalas budi," ujar Alvaro Morata kepada Sky Sports.
"Musim lalu, Chelsea memainkan sepak bola langsung dari belakang bersama Antonio Conte. Saya merasa strategi tersebut tidak sesuali dengan kualitas saya."
"Sekarang, saya bisa menyerang dari berbagai ruang. Saya bisa melakukan pergerakan satu dua sentuhan dan umpan silang. Strategi saat ini lebih baik untuk saya," lanjut Alvaro Morata.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Ketemu Bulgaria, Erick Thohir Yakin Mental Timnas Indonesia Akan Terasah
Brahim Diaz dan 3 Momen Penalti Gagal Paling Menyakitkan dalam Sejarah Sepak Bola
Ada Bulgaria, Ini Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
Jonatan Christie Batal Tampil di Indonesia Masters 2026
Pernah Main di Conference League, Bek Incaran Persija Punya Riwayat Cedera
Fajar Fathurrahman Jawab Ekspektasi, Yakin Bersaing dengan Bruno Tubarao
Ivar Jenner dan Bek Brasil yang Main di Conference League Dirumorkan ke Persija
Persija Sepakat Akhiri Kontrak Gustavo Franca
Jurnalis Prancis Kabarkan Eks Bek PSG sedang Komunikasi dengan Persib Bandung
Kemenpora Buka Seleksi Deputi Bidang Pengembangan Industri Olahraga