Sempat Tak Mau Main di Center, Anthony Davis Berubah Pikiran
BolaSkor.com - Penggawa Los Angeles Lakers, Anthony Davis, berubah pikiran mengenai keputusannya tidak mau bermain sebagai center. Davis mengaku siap main di mana pun demi meraih kemenangan.
Sejak datang ke Lakers pada musim panas 2019, Davis sudah menyatakan tidak ingin bermain sebagai center. Pebasket 27 tahun itu mengaku lebih suka berperan sebagai power forward.
Kondisi tersebut yang membuat Lakers merekrut Dwight Howard setelah DeMarcus Cousins menderita cedera. Praktis mereka mengandalkan Howard dan JaVale McGee di posisi center.
Baca Juga:
LeBron James, James Harden, dan 'Seni' Dapatkan Lemparan Bebas
Hasil Semifinal NBA: Bungkam Raptors, Celtics ke Final Wilayah Timur
Akan tetapi perubahan terjadi pasca kekalahan Lakers di game pertama melawan Houston Rockets. Davis pun berubah pikiran untuk bermain sebagai center.
"Ini adalah playoff, segalanya berbeda. Saya tidak peduli di mana akan bermain," ujar Davis ketika mendapat pertanyaan dari reporter setelah pertandingan.
"Rockets tidak memiliki center. Sebelumnya adalah musim yang panjang. Tetapi playoff berbeda dan saya bermain di mana pun tergantung kebutuhan pelatih."
"Saya ingin menang. Rekan-rekan satu tim memberikan kepercayaan diri untuk saya. Pelatih juga memercayai saya dan saya ingin membantu tim ini menang," lanjutnya.
Davis dan Lakers hanya butuh satu kemenangan untuk lolos ke Final Wilayah Barat NBA 2019-2020. Saat ini mereka unggul 3-1 dari Rockets.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026