Sempat Cedera Lawan Persija, Gelandang Persib Kim Jeffrey Kurniawan Ogah Balas Dendam
BolaSkor.com - Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan, memastikan tidak akan balas dendam bila dipercaya untuk turun menghadapi Persija Jakarta, pada pekan ke-23 Liga 1 2018 yang akan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (23/9).
Padahal, tim berjuluk Macan Kemayoran itu sudah membuatnya harus terhenti dalam dunia sepak bola selama kurang lebih 9 bulan lamanya. Tepatnya di putaran kedua Liga 1 2017 lalu, Kim mendapatkan tekel keras dari pemain Persija, Sandi Darma Sute.
Menurut Kim, sudah menjadi hal yang wajar dalam bermain sepak bola seorang pemain mengalami cedera. Sehingga tidak ada alasam baginya untuk balas dendam, apalagi sampai mencederai pemain Persija.
"Balas dendam saya cukup dengan tiga poin. Saya punya motivasi yang berlipat ganda untuk melawan Persija. Kita juga tahu, Bobotoh juga menginginkan kita menang. Jadi, saya ingin memberikan hadiah buat Bobotoh dengan tiga poin," tegas Kim di Stadion GBLA Gedebage Bandung, Kamis (20/9).
Motivasi Kim semakin berlipat lantaran sejak membela Persib pada musim 2016 lalu, pemilik nomor punggung 23 ini belum pernah mengalahkan Persija.
"Saya selama di Persib belum pernah menang melawan Persija, selalu draw. Yang tahun lalu (2017), apalagi kalah 1-0 dan dapat cedera. Jadi sekarang waktunya untuk balas dan mengakhiri puasa itu dengan tiga poin lawan mereka," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.649
Berita Terkait
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Cetak Sejarah
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Tergusur dari Puncak Serie A, Para Pemain Napoli Ingin Singkirkan Antonio Conte?
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
AS Roma Pantas Bermimpi Raih Scudetto Musim Ini