Selain Syahrian Abimanyu, Madura United Akan Lepas Pemain Bintang Lagi
BolaSkor.com - Gelandang asal Indonesia, Syahrian Abimanyu, telah dipastikan menjadi rekrutan anyar klub Malaysia, Johor Darul Tak'zim (JDT). Madura United sebagai klub pemilik sebelumnya 'terpaksa' merelakan pergi.
Ketidakpastian kompetisi dan berakhirnya masa kontrak membuat Laskar Sape Kerrap tak memiliki daya tarik untuk membuatnya bertahan. Terlebih tawaran datang dari klub paling sukses di Negeri Jiran.
"Di tengah ketidakpastian seperti sekarang dan sejauh itu bisa mendapatkan masa depan yang lebih baik, pasti saya dukung," ujar Direktur Madura United, Haruna Soemitro.
Meski begitu, pria yang juga menjabat sebagai anggota Exco PSSI tersebut berharap Abimanyu tak melupakan Madura United begitu saja. Dirinya juga berharap suatu hari nanti, Abimanyu akan kembali ke Pulau Garam.
Baca Juga:
Profil Syahrian Abimanyu: Dari Banjarnegara ke Klub Kaya Raya JDT
"Hanya komitmen lisan saja, berharap bisa kembali lagi ke Madura. Madura pasti membukakan pintu lebar-lebar, bila kelak Abimanyu mau come back ke Madura," imbuhnya.
Haruna juga menyebut ada kemungkinan pemain lain mengikuti jejak Abimanyu pindah ke luar negeri. Kompatritonya di lini tengah Madura United, Zulfiandi, juga telah mendapat lampu hijau dari presiden klub, Achsanul Qosasi.
"Ada potensi yang lain juga, tapi yang sudah pasti kita keluarkan release letter baru Abimanyu," tegas Haruna. (Laporan Kontributor Bima Pamungkas/Madura)
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal