Selain Egy Maulana Vikri, Bek PSMS Medan Jadi Pemain Berbahaya Timnas Indonesia U-19
BolaSkor.com - Pelatih Taiwan U-19, Vom Ca Nhum menyebut Firza Andika sebagai salah satu pemain paling berbahaya Timnas Indonesia U-19 selain Egy Maualan Vikri. Bek PSMS Medan tersebut dinilai memiliki keahlian olah bola yang sangat tinggi.
Taiwan U-19 baru saja dikalahkan Timnas U-19 1-3 pada partai pertama Grup A Piala Asia U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (18/10). Dua gol kemenangan tuan rumah dibukukan Witan Sulaiman dan lainnya dicetak Egy.
Ternyata, bukan hanya Egy yang merepotkan Taiwan U-19. Pergerakan eksplosif Firza di bek sayap kiri juga membuat pertahahan pasukan Vom Ca Nhum itu kocar-kacir.
"Untuk saya, pemain nomor 11 (Firza Andika), sangat cepat, sangat bertalenta, sangat sulit satu melawan satu ke dia. Maka dari itu, kita melakukan penjagaan ketat untuknya," ujar Vom Ca Nhum selepas pertandingan.
Vom Ca Nhum juga mengakui menerapkan penjagaan ekstra ketat bagi Egy. Tapi di babak kedua, strategi tersebut kurang efektif.
Egy mampu mencetak gol pembuka bagi Timnas U-19.
"Kita tahu Egy main di Polandia, dia pemain sangat bagus. Sulit satu melawan satu Maka dari itu, kita jaga ketat Egy," kata Vom Ca Nhum.
Selain itu, Vom Ca Nhum juga memuji Witan yang mampu memperdaya timnya tidak hanya lewat golnya. Namun juga melalui permainannya yang atraktif.
"Witan pemain cepat, tajam, dan teknik sangat baik. Beberapa pemain kami pertama kali main di sini, melakukan beberapa kesalahan yang membuat Timnas U-19 cetak gol," imbuh Vom Ca Nhum.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi