Selain Allegri, Pochettino Juga Masuk Daftar Pengganti Conte

Mauricio Pochettino juga menjadi kandidat pengganti Antonio Conte.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 03 Agustus 2020
Selain Allegri, Pochettino Juga Masuk Daftar Pengganti Conte
Mauricio Pochettino (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Isu pelatih baru Inter Milan semakin berembus kencang. Setelah sebelumnya Massimiliano Allegri dikabarkan menjadi calon kuat menggantikan Antonio Conte, kini muncul nama Mauricio Pochettino.

Hubungan Inter Milan dengan Antonio Conte menuju jalan perpisahan. Situasi itu terjadi setelah sang pelatih membuat pernyataan tidak mendapatkan perlindungan dari klub.

Antonio Conte merasa klub tidak mendukungnya ketika dirinya dan tim menerima kritik dari pihak luar. Selain itu, Conte juga kesal karena beberapa hal yang hanya bisa dikonsumsi internal bocor ke media.

Baca juga:

Usai Christian Eriksen, Inter Milan Kembali Berburu Gelandang Tottenham Hotspur

Inter Milan Segel Posisi Kedua, Antonio Conte Bidik Akhiri Dominasi Juventus

Hubungan Inter Milan dengan Antonio Conte Retak, Massimiliano Allegri Calon Pengganti Terkuat

Mauricio Pochettino

"Saya harus berbicara dengan presiden. Saya tidak suka ketika ada orang yang naik kereta pada pertengahan perjalanan. Anda harus selalu ada di sana," ungkap Conte usai laga pamungkas Serie A melawan Atalanta.

"Tidak ada perlindungan. Jika Anda lemah, jadi sulit untuk melindungi tim dan pelatih. Saya akan membuat keputusan," papar Conte.

Pernyataan Antonio Conte tersebut menjadi sinyal keras jika hubungan sulit diselamatkan. Kabarnya, Inter Milan memilih Conte mundur daripada memecat karena berkaitan dengan pesangon.

Inter Milan pun mulai mencari pengganti. Menurut kabar dari Gianluca Di Marzio, Massimiliano Allegri berada pada daftar teratas. Allegri saat ini sedang menganggur usai berpisah dengan Juventus.

Massimiliano Allegri diprediksi tidak keberatan melatih Inter Milan. Nerazurri merupakan tantangan baru untuk mantan juru taktik AC Milan tersebut.

Sementara itu, FCIN mengabarkan Mauricio Pochettino juga menjadi kandidat pengganti Conte. Pochettino sedang tidak melatih tim setelah dipecat Tottenham Hotspur.

Pochettino disukai dua petinggi Inter Milan, Piero Ausilio dan Javier Zanetti. Kabarnya, Pochettino punya hubungan yang akrab dengan Zanetti, terlepas dari sama-sama berkewarganegaraan Argentina.

Antonio Conte diperkirakan masih akan mendampingi Inter Milan pada laga 16 besar Liga Europa melawan Getafe. Setelah itu, Conte akan bertemu presiden Inter Milan, Steven Zhang, untuk membicarakan masa depan.

Mauricio Pochettino Inter Milan Breaking News Serie a Antonio Conte Massimiliano Allegri
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.745

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Nonton live Sunderland vs Arsenal dini hari ini pekan ke-11 Premier League 2025/2026. Arsenal datang dengan 10 kemenangan beruntun, tapi Sunderland siap bikin kejutan. Cek link streaming resmi dan jadwal siaran langsungnya di sini sebelum kick-off.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Tonton live streaming Juventus vs Torino di Derby della Mole, Minggu (9/11) pukul 00.00 WIB. Juventus wajib menang demi naik klasemen, tapi Torino siap bikin kejutan. Klik link nontonnya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Kedua tim bermain imbang 2-2.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Lainnya
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Deflie Tim Indonesia berisikan 11 personel yang terdiri dari atlet, pelatih, ofisial, tim headquarter, dan dipimpin langsung oleh Chef de Mission (CdM) Endri Irawan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Persis Solo bermain imbang 2-2 melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Inggris
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Pep Guardiola akan melakoni laga ke-1.000 dalam keriernya sebagai pelatih saat mendampingi Manchester City menghadapi Liverpool di Etihad Stadium, Minggu (9/11) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Jadwal
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
AC Milan akan menghadapi Parma pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026 di Stadion Ennio Tardini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Persija Jakarta mencatatkan empat kemenangan beruntun usai menumbangkan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (8/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Big match Premier League! Tottenham menjamu Manchester United malam ini di Tottenham Hotspur Stadium. Spurs dan Setan Merah sama-sama incar tiga poin penting. Jangan lewatkan, cek link streaming resmi di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Persis Solo menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Bagikan