Sekelumit Masalah Pemain-pemain Berstatus Bebas Transfer di Tengah Mewabahnya Virus Corona

Dilema Besar dihadapkan kepada pemain-pemain berstatus bebas transfer di akhir musim 2019-20.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 14 Maret 2020
Sekelumit Masalah Pemain-pemain Berstatus Bebas Transfer di Tengah Mewabahnya Virus Corona
Willian dan Nemanja Matic (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Dampak yang ditimbulkan dari mewabahnya virus corona di dunia mencakup hampir seluruh aspek kehidupan, mulai dari ekonomi, sosial, kesehatan, dan dunia olahraga. Tidak terkecuali bagi mereka, pemain-pemain dengan status bebas transfer (free transfer) di akhir musim.

Liga-liga top Eropa menunda pertandingan hingga awal April 2020 dengan potensi liga diakhiri lebih cepat, sistem baru untuk menentukan tim-tim promosi dan degradasi, hingga play-off untuk menentukan juara liga.

Tidak mudah memang mengatur jadwal kembali dari agenda yang sudah direncanakan, sebab agenda sepak bola sangat padat setiap tahunnya. Bahkan ada wacana untuk menunda dua perhelatan olahraga besar dunia tahun ini, yakni Piala Eropa dan Olimpiade.

Baca Juga:

Liga Ditunda karena Virus Corona, Liverpool Tetap akan Diberikan Titel Premier League

Pesan Cristiano Ronaldo kepada Publik soal Virus Corona

Dampak Virus Corona: 4 Cara Premier League Akhiri Musim Ini

Apabila benar ditunda maka kompetisi dapat kembali berjalan hingga Juli 2020. Tentu saja risikonya para pemain tidak banyak beristirahat (berlibur) dan juga catatan: pertandingan sudah relatif aman dilanjutkan karena penyebaran virus corona yang menurun.

Situasi itu tidak ideal bagi semua pihak. Pun demikian kegalauan besar dirasakan para pemain yang berstatus bebas transfer di akhir musim ini. Nasib mereka tidak menentu karena kontrak berakhir pada iJuni dan liga - kemungkinan - belum berakhir.

Itu artinya pemain-pemain bisa saja menolak untuk bermain dan pergi dari klub karena dari segi kontrak dan profesional pekerjaan mereka berhak melakukannya. Kontrak berakhir pada Juni dan mereka dapat hengkang.

Situasi tersebut dapat menyulitkan tim-tim yang masih mengandalkan mereka seperti halnya Willian di Chelsea, Nemanja Matic di Manchester United, dan Jan Vertonghen di Tottenham Hotspur.

Willian dan Nemanja Matic

"Klub akan mencoba menjadi kreatif tetapi begitu tiba 30 Juni (maka) pemain tidak lagi memiliki kewajiban untuk membela tim - itu intinya. Pemain memiliki semua kekuatan dalam skenario ini," ucap Udo Onwere, Kepala dan Mitra Olahraga di Kantor Pengacara Bray dan Krais Solicitos, yang sering mengatur kontrak pemain-pemain Premier League.

Solusi Tengah

Apabila musim masih terus berlanjut maka salah satu opsi yang dapat digunakan klub untuk menahan kepergian pemain-pemain berstatus bebas transfer adalah memberikan kontrak sementara.

Maksud dari kontrak sementara itu adalah kontrak khusus dengan durasi waktu yang ditentukan sampai musim benar berakhir. Dalam hal itu, pemain, agen, dan klub harus mencapai kata sepakat. Kontrak itu, menurut Dailymail, disebut kontrak satu kali pembayaran.

Tapi tentu saja mewujudkannya tak semudah membalikkan telapak tangan, sebab pada kenyataannya para pemain berstatus bebas transfer tak punya hak membela klub jika kontraknya telah berakhir.

"Mengapa juga saya harus menyarakan kepada pemain saya untuk menyepakati (kontrak) hingga akhir musim, ketika dia bisa saja cedera di kala itu dan menghentikannya teken kontrak dengan klub lainnya?" tutur salah satu agen senior kepada Sportmail.

"Satu-satunya cara kami menyetujuinya adalah jika kontraknya cukup besar untuk mengambil risiko."

Perpanjangan Kontrak

Ini bukan solusi baru karena klub-klub telah melakukannya sebelum virus corona menyerang Eropa. Para pemain tersebut dapat terus membela klub jika kontrak mereka diperpanjang - tanpa paksaan dan keinginan sendiri.

Menurut aturan Bosman, pemain-pemain free transfers sudah bebas bernegosiasi dengan klub lainnya dalam enam bulan terakhir kontraknya. Tetapi, mereka juga bisa memilih opsi untuk teken kontrak baru jika klub mengajukan proposal yang menarik.

Pemain-pemain Berstatus Bebas Transfer

69 pemain di Premier League berstatus bebas transfer pada 30 Juni mendatang, di antaranya merupakan nama-nama besar seperti Willian, Jan Vertonghen, Nemanja Matic, Adam Lallana (Liverpool), Leighton Baines (Everton), Pedro (Chelsea), dan David Silva (Manchester City).

Itu baru di Premier League, belum lagi di liga-liga top Eropa lainnya seperti di Ligue 1, Serie A, Bundesliga, dan LaLiga. Masa depan mereka tentunya menjadi tanda tanya dalam situasi terkini di tengah serangan virus corona di Eropa.

Breaking News Isu Transfer Bursa transfer Premier League Serie a LaLiga
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Inggris
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Antoine Semenyo mengaku siap berkembang setelah bergabung dengan Manchester City. Sang penyerang berjanji memberi dampak besar di paruh musim.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Liga Indonesia
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Ketua Umum VPC, Tobias Ginanjar Sayidina mengatakan koreo itu sebagai bentuk dukungan kepada timnya agar bisa mengalahkan Persija Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Persija resmi meluncurkan produk reksa dana pendapatan tetap bernama Persija Supergoal.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Italia
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Juventus mengganggu rencana Inter Milan merekrut Tarik Muharemovic. Sementara Davide Frattesi diminati Nottingham Forest dan Galatasaray.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Persib Bandung vs Persija Jakarta berlangsung di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Spanyol
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Final Piala Super Spanyol akan digelar 12 Januari. Kylian Mbappe berpeluang memperkuat Real Madrid saat menghadapi Barcelona dalam duel panas El Clasico di laga puncak. Simak jadwal dan kabar terbarunya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Italia
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
AC Milan secara terbuka mengakui Inter Milan dan Napoli berada di level lebih tinggi musim ini. Pengakuan ini muncul usai Rossoneri gagal menang dan jarak di klasemen semakin melebar. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Arsenal gagal menaklukkan Liverpool dan hanya bermain imbang di Emirates. Hasil ini membuat jarak di puncak klasemen Premier League 2025/2026 kini melebar jadi enam poin. Cek klasemen lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
AC Milan gagal menang saat ditahan Genoa dan membuat jarak dengan Inter Milan di puncak klasemen Serie A 2025/2026 semakin melebar. Simak klasemen terbaru dan hasil lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
Bagikan