Sejumlah Pemain Positif COVID-19, Duel Tottenham Vs Leyton Dibatalkan
 Arief Hadi - Rabu, 23 September 2020
Arief Hadi - Rabu, 23 September 2020BolaSkor.com - Pertandingan putaran ketiga Piala Liga antara Leyton Orient melawan Tottenham Hotspur yang rencana dihelat pada Rabu (23/09) dini hari WIB harus dibatalkan. Hal ini disebabkan karena beberapa pemain Leyton positif virus corona (COVID-19).
Hal ini diketahui setelah Leyton Orient melawan Mansfield dalam lanjutan pekan kedua League Two pekan lalu. Setelah mengetahui hal tersebut,Leyton Orient langsung menutup fasilitas latihan dan Stadion Breyer Group.
"Kami sampai saat ini masih berdiskusi dengan pihak terkait untuk membahas kelanjutan laga Leyton Orient vs Tottenham," bunyi pernyataan resmi Leyton dikutip dari Metro.
"Leyton Orient, EFL, dan otoritas setempat sedang melakukan peninjauan terhadap prosedur pengamanan COVID-19 dengan tujuan membuka kembali stadion dan tempat latihan," lanjut pernyataan Leyton.
Baca Juga:
Ilkay Gundogan, Pemain Ketiga Manchester City yang Positif Virus Corona
David Moyes Positif Virus Corona Jelang Dampingi West Ham United Bertanding
Pemerintah Inggris Tunda Jadwal Kembalinya Suporter ke Stadion, Klub Premier League Menjerit
Keputusan menunda pertandingan tersebut diumumkan hanya selang dua jam sebelum akhirnya laga dimainkan. Saat ini, belum ada kabar kapan duel tersebut akan dilanjutkan kembali.
Melihat dari jadwal yang sangat padat, bisa dikatakan tidak ada ruang untuk menjadwal duel kembali. Sebab, pertandingan putaran keempat Piala Liga akan dimainkann pada pekan depan.
Namun, Tottenham bisa jadi mendapatkan keuntungan dari ditundanya laga melawan Leyton. Sementara waktu ini, mereka dapat terhindar dari jadwal super padat.
Selanjutnya, tim asuhan Jose Mourinho akan bersiap terbang ke Makedonia untuk melakoni laga kualifikasi Liga Europa kontra Shkendija. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Philip Arena, pada Jumat (25/09) dini hari WIB.
Penulis: Alexander Matthew
Arief Hadi
15.696
Berita Terkait
Gacor di Bayern Munchen, Luis Diaz Berterima Kasih kepada Florian Wirtz
 
                      Ditinggal Pemain Penting ke Piala Afrika, Ruben Amorim Mengaku Manchester United Akan Kesulitan
 
                      Terungkap, Sebelum Gabung Juventus Luciano Spalletti Tolak Tawaran Nottingham Forest
 
                      Resmi Diperkenalkan, Luciano Spalletti Jadi Pelatih Tertua Juventus
 
                      Soal Lisandro Martinez, Ruben Amorim Tidak Mau Ambil Risiko
Hattrick Juara, SCTV Kampiun Mandiri Media Cup 2025
 
                      Gagal ke Piala Dunia 2026, Legenda Persib Sebut Timnas Indonesia Harus Juara Piala AFF
 
                      Ruben Amorim Akui Wawancara Sir Jim Ratcliffe Berdampak Positif untuk Manchester United
Davide Bartesaghi Masuk Radar Barcelona, AC Milan Siaga Satu
 
                      Batalkan Niat Rekrut Julian Alvarez, Barcelona Fokus Kejar Dusan Vlahovic
 
                      




