Sejak 2017, Dovizioso Serasa Dikebiri di Ducati
BolaSkor.com - Andrea Dovizioso perlahan mulai membuka borok Ducati. Rider asal Italia itu merasa dikebiri dalam tiga tahun terakhir.
Saat masih berstatus pembalap, Dovizioso tidak terlalu banyak bicara mengenai masalah di Ducati. Setelah bebas, pria berusia 34 tahun itu mulai menguak tabir.
Dovizioso menilai, pembalap Ducati selalu berada dalam tekanan. Dalam beberapa kesempatan, mantan pembalap Repsol Honda itu bahkan tak punya kesempatan berpendapat.
“Saya memberikan segalanya. Dan beberapa orang di Ducati selalu bilang saya tak cukup berusaha," kata Dovizioso dikutip dari Speedweek.
Baca Juga:
Hubungan antara Dovizioso dengan manajer Ducati, Gigi Dall’Igna bahkan tak lagi harmonis. Situasi berubah saat Jorge Lorenzo datang pada 2017.
“Nol. Tapi, dalam beberapa tahun terakhir mungkin 30 persen? Tidak lebih. Sejak Jorge Lorenzo datang pada 2017, saya dan tim saya sedikit mengisolasi diri karena selalu ada diskusi dan ketidaksepakatan,” ujar Dovizioso.
“Kami berhenti berbincang untuk mengembangkan motor, hanya berkomentar tentang apa yang terjadi. Di sisi lain ketika Anda merasa lebih baik, Anda tak lagi antusias," lanjutnya.
Dovizioso kini berstatus pembalap tanpa tim. Kabarnya, ia tengah bernegosiasi dengan Repsol Honda untuk menggantikan Marc Marquez pada beberapa balapan awal MotoGP 2021.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Bayern Munchen, Rabu 5 November 2025
Link Streaming Piala Dunia U-17 2025 Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17, Live Sebentar Lagi
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Kabar Terkini soal Kontrak Baru Mike Maignan
Fabrizio Romano Ungkap Masa Depan Arne Slot jika Liverpool Kalah Lawan Real Madrid
Jadwal dan Link Streaming Slavia Praha vs Arsenal, Rabu 5 November 2025
Real Madrid Masih Tertarik Rekrut Florian Wirtz
Persija Berjarak 4 Poin dari Puncak Klasemen, Emaxwell Souza Beri Peringatan Rekan-rekannya
FIFA Uji Coba 'Kartu VAR' di Piala Dunia U-17 2025
Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Liverpool vs Real Madrid