Sedia Payung Sebelum Hujan, Inter Milan Cari Pengganti Lautaro Martinez

Inter akan memburu striker Fiorentina, Dusan Vlahovic.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 01 Agustus 2021
Sedia Payung Sebelum Hujan, Inter Milan Cari Pengganti Lautaro Martinez
Dusan Vlahovic (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Inter Milan mulai mempersiapkan diri kehilangan sang penyerang andalan, Lautaro Martinez. Nerazzurri memasukkan sejumlah nama sebagai calon pengganti penyerang asal Argentina itu.

Kontrak Lautaro Martinez akan berakhir pada Juni 2023. Dalam kontrak itu, terdapat klausul pelepasan bernilai 111 juta euro yang hanya bisa diaktifkan oleh klub luar negeri dan berlaku pada dua pekan awal Juli.

Sadar akan peran penting Lautaro, Inter mencoba menambah masa bakti sang striker. Namun, jalan tak mulus karena ada perbedaan soal penawaran dan permintaan. Kabarnya, Inter hanya bersedia memberikan gaji 4,5 juta euro per musim, sedangkan Lautaro meminta 6,6 juta euro per musim.

Baca Juga:

Serie A 2021-2022 Boleh Dihadiri Penonton, Inter dan Milan Paling Banyak

Inter Milan Rilis Jersey Tandang 2021-2022: Ada Ularnya

Mengenal Sponsor Baru Inter Milan Pengganti Pirelli

Lautaro Martinez

Proses perpanjangan kontrak yang berjalan di tempat pun membuat Arsenal dan Atletico Madrid melirik. Kedua klub tersebut dikabarkan ingin mendatangkan Il Toro pada bursa transfer musim panas ini.

Menurut kabar yang berembus di Italia, Inter tidak keberatan menjual Lautaro. Namun, tawaran yang diajukan wajib dengan harga tinggi.

Pada saat bersamaan, Inter pun tak ingin terjebak dengan situasi sulit karena tak punya pengganti Lautaro. Kabarnya, gelandang serang Lazio, Joaquin Correa masuk sebagai calon kandidat pengganti bersama dengan ujung tombak Sassuolo, Giacomo Raspadori.

Lazio dikabarkan tidak keberatan menjual pemain tim nasional Argentina itu pada musim panas ini. Namun, penawaran tak boleh kurang dari 30 juta euro.

Sementara itu, hipotesis Lautaro akan bertahan satu tahun lagi tanpa perpanjangan kontrak juga mengemuka. Nantinya, La Beneamata menjual Lautaro pada musim panas tahun depan. Setelah itu, Inter akan memburu striker Fiorentina, Dusan Vlahovic.

Inter Milan Breaking News Lautaro martinez Dusan Vlahovic Angel Correa
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.711

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Sporting CP: Menanti Tuah Luciano Spalletti di Panggung Eropa
Juventus siap menjamu Sporting CP pada laga krusial Liga Champions. Mampukah Luciano Spalletti membawa Bianconeri meraih kemenangan perdana di Eropa musim ini?
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Prediksi dan Statistik Juventus vs Sporting CP: Menanti Tuah Luciano Spalletti di Panggung Eropa
Prediksi
Prediksi dan Statistik Slavia Praha vs Arsenal: Bukan Tandingan The Gunners
Arsenal datang ke markas Slavia Praha dengan modal sempurna di Liga Champions. Mampukah The Gunners lanjutkan tren kemenangan dan buktikan dominasinya di Eropa?
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Prediksi dan Statistik Slavia Praha vs Arsenal: Bukan Tandingan The Gunners
Liga Champions
Virgil van Dijk Sambut Trent Alexander-Arnold: Dulu Kawan, Sekarang Lawan
Trent Alexander-Arnold akan kembali ke Anfield untuk melawan mantan klubnya Liverpool.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Virgil van Dijk Sambut Trent Alexander-Arnold: Dulu Kawan, Sekarang Lawan
Liga Champions
Liga Champions: Luis Enrique Yakin PSG Punya Modal untuk Akhiri Rekor Kemenangan Bayern Munchen
Pelatih Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique yakin tim asuhannya bisa mengalahkan Bayern Munchen pada laga lanjutan Liga Champions yang berlangsung di Parc des Princes.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Liga Champions: Luis Enrique Yakin PSG Punya Modal untuk Akhiri Rekor Kemenangan Bayern Munchen
Liga Champions
Liverpool vs Real Madrid: Trent Alexander-Arnold Siapkan Mental, Arne Slot Akan Beri Sambutan Hangat
Bek Real Madrid Trent Alexander-Arnold menyatakan siap dengan kemungkinan akan mendapat sambutan keras dari suporter Liverpool.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Liverpool vs Real Madrid: Trent Alexander-Arnold Siapkan Mental, Arne Slot Akan Beri Sambutan Hangat
Ragam
5 Pemain Liverpool yang Hengkang ke Real Madrid
Beberapa bintang pernah membela Liverpool dan Real Madrid sepanjang karier mereka.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
5 Pemain Liverpool yang Hengkang ke Real Madrid
Liga Champions
Syarat Bayern Munchen untuk Bisa Kalahkan PSG: Harus Tampil Sempurna
Pelatih Bayern Munchen Vincent Kompany menegaskan, tim asuhannya harus bermain sempurna jika ingin mengalahkan Paris Saint-Germain.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Syarat Bayern Munchen untuk Bisa Kalahkan PSG: Harus Tampil Sempurna
Prediksi
Prediksi dan Statistik PSG vs Bayern Munchen: Misi Die Roten Jaga Kesempurnaan
Duel sengit antara dua tim yang sedang panas-panasnya akan terjadi saat Paris Saint-Germain (PSG) menjamu Bayern Munchen pada lanjutan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Prediksi dan Statistik PSG vs Bayern Munchen: Misi Die Roten Jaga Kesempurnaan
Jadwal
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Simak jadwal lengkap Liga Champions 2025/2026 tengah pekan ini! Duel panas Liverpool vs Real Madrid di Anfield dan bentrokan PSG vs Bayern Munich siap mengguncang Eropa. Cek daftar lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Spanyol
Gaji Jadi Batu Sandungan, Barcelona Kubur Mimpi Rekrut Harry Kane
Barcelona harus mundur dari perburuan Harry Kane. Gaji selangit striker Bayern Munich itu jadi penghalang utama Blaugrana untuk wujudkan transfer impian!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Gaji Jadi Batu Sandungan, Barcelona Kubur Mimpi Rekrut Harry Kane
Bagikan