Sederet Fakta Menarik dari Hasil Undian Babak 16 Besar Liga Champions 2022-2023

Sorotan lebih tertuju kepada duel Liverpool vs Real Madrid dan PSG VS Bayern Munchen.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Senin, 07 November 2022
Sederet Fakta Menarik dari Hasil Undian Babak 16 Besar Liga Champions 2022-2023
Liga Champions 2022-2023 (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Undian babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 telah dilakukan. Dari sejumlah laga yang akan tersaji, ada beberapa fakta menarik yang mengiringinya.

UEFA menggelar undian babak 16 besar Liga Champions di markasnya, Nyon, Swiss, Senin (7/11). Prosesi ini dipimpin oleh Hamit Altintop selaku perwakilan dari venue partai final.

Dari delapan pertandingan yang akan tersaji, dua layak mendapat sorotan lebih. Kedua laga yang dimaksud adalah duel Liverpool kontra Real Madrid dan Paris Saint-Germain (PSG) melawan Bayern Munchen.

Baca Juga:

Undian Babak 16 Besar Liga Champions: Liverpool Tantang Real Madrid, PSG Jumpa Bayern Munchen

Liga Champions: Mengapa Benfica Kalahkan PSG dalam Perebutan Juara Grup H?

16 Tim di Fase Gugur Liga Champions 2022-2023, Tidak Ada Juventus dan Barcelona

Ini merupakan ulangan final edisi 2022 dan 2020. Pada momen tersebut, Madrid dan Munchen tampil sebagai pemenang.

Meski begitu, enam pertandingan lainnya juga menjanjikan tontonan menarik. Tidak ada tim yang dapat melewati fase ini dengan mudah.

Leg pertama babak 16 besar Liga Champions akan berlangsung pada 14-15 dan 21-22 Februari. Sementara leg kedua digelar pada 7-8 dan 14-15 Maret.

Undian babak 16 besar Liga Champions ini juga menghasilkan sederet fakta menarik. Berikut ini beberapa di antaranya:

1. Real Madrid tidak pernah kalah dalam enam laga terakhir kontra Liverpool di Liga Champions. Rekornya adalah lima kali menang dan satu kali imbang termasuk kemenangan pada dua laga final edisi 2018 serta 2022.

2. Vinicius Junior (bersama Wissam Ben Yedder) telah mencetak tiga gol kontra Liverpool asuhan Jurgen Klopp di Liga Champions. Tidak ada pemain lain yang mampu mencetak gol lebih banyak.

3. Liverpool kalah dalam tiga pertemuan kontra Real Madrid ketika sang lawan berstatus juara bertahan Liga Champions. The Reds hanya mampu mencetak satu gol dan kebobolan tujuh gol dari tiga laga tersebut.

4. PSG mampu memenangi enam pertandingan kontra Bayern Munchen di kompetisi Eropa. Hanya Real Madrid yang memiliki jumlah kemenangan lebih banyak (12 buah) kontra raksasa Jerman tersebut.

5. Pertemuan PSG dan Bayern Munchen merupakan duel dua tim tak terkalahkan di fase grup. Ini menjadi kali keempat dalam lima musim terakhir dua tim dengan status tersebut bertemu pada babak 16 besar Liga Champions.

6. Eintracht Frankfurt menyapu bersih dua pertemuan kontra Napoli di kompetisi Eropa dengan kemenangan. Wakil Jerman itu menang 1-0 pada dua pertemuan di babak 16 besar Piala UEFA 1994-1995.

7. Antonio Conte sudah mencatatkan sepuluh kemenangan kontra AC Milan dalam karier kepelatihannya. Itu merupakan rekor terbaiknya dalam menghadapi sebuah klub di semua kompetisi.

8. AC Milan tak pernah menang kontra Tottenham dalam empat pertemuan di kompetisi Eropa. Rekornya adalah dua kekalahan dan dua hasil imbang.

9. Manchester City hanya kalah satu kali dari 17 pertemuan kontra wakil Jerman di Liga Champions. Namun satu-satunya kekalahan tersebut diberikan oleh RB Leipzig pada Desember tahun lalu.

10. Penyerang RB Leipzig, Christopher Nkunku menjadi satu dari tiga pemain yang mampu membukukan hat-trick kontra Manchester City asuhan Pep Guardiola.

11. Pierre-Emerick Aubameyang yang kini memperkuat Chelsea merupakan top skorer kedua Borussia Dortmund sepanjang abad ke-21. Torehan 141 golnya dari 213 laga hanya kalah dari Marco Reus dengan 156 gol.

Liga Champions Babak 16 besar Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Champions
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Toni Kroos meragukan peluang Barcelona menjuarai Liga Champions musim ini. Meski tampil dominan di Spanyol, Blaugrana dinilai bakal kesulitan di Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Timnas
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Hasil undian ASEAN Hyundai Cup 2026 atau Piala AFF 2026 menempatkan Timnas Indonesia di Grup A bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, Brunei/Timor Leste
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Como vs AC Milan di Serie A 2025/2026. Peluang menang kedua tim nyaris seimbang, siapa bakal keluar sebagai pemenang?
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Timnas
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mengatakan gairah sepak bola di Indonesia mirip dengan Newcastle.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Timnas
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Demi membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia, John Herdman membuka peluang menambah pemain naturalisasi baru. Pelatih asal Inggris itu siap berburu pemain terbaik hingga Eropa. Simak rencana besarnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Timnas
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Bulgaria dan Peru dikabarkan menjadi lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026. Satu tim lainnya yang sudah mengonfirmasi adalah Saint Kitts and Nevis.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Timnas
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Pelatih Timnas Indonesia John Herdman menegaskan kendali penuh atas pemilihan pemain dan strategi Skuad Garuda. Meski demikian, ia tetap membuka ruang masukan dari banyak pihak. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Futsal
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Legenda futsal dunia Falcao tak sabar menghadapi Ricardinho di Indonesia. Duel dua GOAT futsal akan tersaji di Futsal XSeries 2 Jakarta, 17–18 Januari 2026. Pertarungan langka yang dinanti fans!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Prediksi
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Barcelona menantang Racing Santander di Copa del Rey 2025/2026. Statistik, kondisi tim, head to head, dan prediksi skor lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung Chelsea vs Arsenal di semifinal Piala Liga Inggris malam ini. Kickoff dini hari WIB, link live streaming resmi, prediksi susunan pemain, dan rekor pertemuan terbaru.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Bagikan