Sebulan Lebih Jalani TC, Kanu Nilai Timnas U-19 Semakin Solid
BolaSkor.com - Gelandang Timnas Indonesia U-19/U-20, Muhammad Kanu Helmiawan, menilai Timnas Indonesia U-19 semakin solid. Hal ini dinilai Kanu dari perkembangan pemain selama menjalani pemusatan latihan atau training camp (TC) di Jakarta selama satu bulan terakhir.
Timnas Indonesia U-19 telah memulai TC sejak 13 November lalu. Sebelumnya TC digelar dan dipimpin oleh para pelatih lokal, sampai pada akhirnya manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong datang pada pekan lalu.
Kanu menambahkan, kondisinya semakin hari semakin baik selama menjalani TC di Jakarta ini. Ia mengaku sebulan lebih menjalani TC, tim pelatih banyak memberikan berbagai menu latihan kepada dirinya dan rekan-rekan pemain Timnas Indonesia U-19.
Baca Juga:
Timnas Indonesia U-19 ke Spanyol, Skuat Garuda U-23 Dipimpin Nova Arianto
Pratama Arhan Diminati Banyak Klub Liga 1, PSIS Prioritas Lepas ke Eropa
"Kami sudah sebulan lebih menjalani TC di Jakarta, saya rasa tim semakin solid, percaya diri dan kompak. Kami harus selalu bekerja keras, disiplin serta memberikan yang terbaik untuk timnas Indonesia," kata Kanu seperti dilansir dari laman resmi PSSI.
TC Timnas Indonesia U-19 di Jakarta akan dilakukan hingga keberangkatan TC selanjutnya di luar negeri. Rencananya David Maulana dan kawan-kawan akan melakukan TC di Spanyol dan berangkat pada 26 Desember 2020 mendatang.
TC di Spanyol nanti tidak sama seperti di Kroasia. di Spanyol Timnas Indonesia U-19 akan menjalani latihan selama satu bulan. Setelah itu kembali ke Indonesia dan akan langsung berangkat ke Uzbekistan untuk berlaga di Piala Asia U-19, 3-20 Maret 2021
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal