Sean Gelael Bakal Jalani Balapan Formula 2 Azerbaijan dengan Kondisi Sulit
BolaSkor.com- Pembalap tim Pertamina Prema Theodore Racing mendapat tantangan berat pada balapan Formula 2 di Sirkuit Baku City, Azerbaijan, Sabtu (28/4). Sean harus memulai balapan dari posisi ke-17.
Hasil tersebut didapat Sean setelah pembalap berusia 20 tahun itu hanya mencatatkan waktu tercepat 1 menit 57,508 detik. Sementara rekan setimnya, Nyck De Vries juga mendapat hasil kurang bagus dengan hanya menempati urutan kesembilan.
Namun, bagi Sean kondisi ini tidak terlalu menjadi masalah baginya. Pembalap yang pernah menjajal mobil F1 milik tim Toro Rosso itu percaya bisa mengulangi kesuksesan di Baku City seperti dua musim lalu.
“Ini memang bukan posisi start yang kami harapkan. Namun demikian, kami akan tetap berjuang. Kita akan lihat sejauh mana kita akan berada pada balapan nanti,” kata Sean dalam rilis yang diterima BolaSkor.com, Jumat (27/4).
Sean memiliki catatan impresif pada balapan Formula 2 2016 di Sirkuit Baku City. Saat itu putra pengusaha Ricardo Gelael itu memulai balapan dari posisi ke-20 dan finis di urutan ketujuh.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026