SEA Games 2023: Malaysia Libas Laos 5-1, Vietnam Sikat Singapura
BolaSkor.com - Grup B cabang olahraga sepak bola putra SEA Games 2023 memasuki laga kedua. Ada dua laga yang dimainkan di Stadion Visakha, Phnom Penh, Rabu (3/5).
Ada timnas Malaysia U-22 yang melibas Laos U-22 dengan skor telak 5-1 di Stadion Visakha, Phnom Penh, Rabu (3/5) malam WIB. Harimau Malaya Muda mampu bermain dominan.
Lima gol Malaysia disarangkan Muhammad Ubaidullah Shamsul (4'), Anantaza Siphongphan (bunuh diri 28'), Muhammad Syahir (75'), Muhammad Najmuddin (90+2'), dan Sonexay Phantaxhay (bunuh diri 90+4'). Sedangkan satu gol Laos berkat bunuh diri Ubaidullah Shamsul pada menit ke-20.
Baca Juga:
Presiden Federasi Kamboja Siap Mundur jika Timnas U-22 Gagal ke Semifinal
Ramadhan Sananta Berharap Laga Timnas Indonesia U-22 Vs Myanmar Tak Begitu Panas
Pada pertandingan sebelumnya, Vietnam U-22 berhasil mengalahkan Singapura U-22 dengan skor 3-1 di Stadion Visakha, Phnom Penh, Rabu (3/5) sore WIB.
Tiga gol Golden Stars dicetak oleh Nguyen Van Tung (36'), Nguyen Thai Son (44'), dan Mohamed Ilhan (bunuh diri 79'). Satu gol Singapura dicetak Muhammad Syahadat pada masa injury time.
Hasil ini menempatkan Vietnam menduduki posisi puncak klasemen sementara Grup B dengan raihan 6 poin dari 2 laga. Unggul tiga angka atas Malaysia dan Thailand yang sama-sama mengemas 3 poin dari satu laga.
Selanjutnya, Malaysia menjajal Thailand, dan Laos menghadapi Singapura pada Sabtu (6/5).
Hasil SEA Games 2023:
Singapura U-22 1-3 Vietnam U-22
Malaysia U-22 5-1 Laos U-22
Tengku Sufiyanto
17.909
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
Persija Jakarta Gaet Shayne Pattynama dengan Kontrak Jangka Panjang
Cerita Lucu Luka Modric di Rumah Striker AC Milan: Jadi Objek Foto
Pemain Persija Lebih Termotivasi karena Ditonton Pelatih Timnas John Herdman
Persija Krisis Pemain Utama, Mauricio Souza Percaya dengan Pengganti
Fajar Bisa Main Lawan Madura United, Alaeddine dan Paulo Ricardo Belum Pasti
Ada Sensor di Lengannya, Arda Guler Sempat Dikira Mengidap Diabetes