SEA Games 2021: Menembak Terus Sumbang Medali Emas untuk Indonesia
BolaSkor.com - Menembak menjadi satu di antara cabang olahraga yang banyak menghadirkan medali emas untuk Kontingen Indonesia pada SEA Games 2021 Vietnam. Kali ini, Anang Yulianto menjadi yang terbaik pada nomor Men's 25m Standard Pistol.
Bertanding di Hanoi National Sport Training Center, Anang Yulianto melepaskan tembakan-tembakan yang tepat sasaran. Ia menorehkan nilai tertinggi yakni 571 dengan 15 kali tepat sasaran.
Baca Juga:
SEA Games 2021: Viral, Wartawan Merah Putih Media Bikin Publik Vietnam Kagum
SEA Games 2021: Persiapan Mepet Bukan Halangan Fin Swimming Indonesia Sumbang Medali Emas
Sementara itu, tempat kedua menjadi milik Singapura dengan atletnya, Lim Swee Hon. Nilainya terpaut cukup lebar dengan Anang. Lim Swee Hon memiliki catatan 562 dengan 13 kali tepat sasaran.
Beralih ke medali perunggu, atlet kebanggaan tuan rumah, Chuyen Phan Xuan, menjadi pemiliknya. Ia menorehkan nilai akhir 562 dengan 12 kali tepat sasaran.
Pada nomor yang sama, Indonesia juga memiliki dua wakil lainnya yakni Dewa Putu Yadi Suteja dan Totok Tri Martanto. Namun, mereka belum berhasil menembus tiga besar.
Menembak memang menjadi satu di antara cabang olahraga yang menuai banyak medali, khususnya emas, untuk Indonesia. Kemarin, tim menembak Indonesia mendapatkan dua emas dan satu perak.
Hingga saat ini, sudah tujuh emas, lima perak, dan dua perunggu menjadi pundi-pundi tim menembak untuk Kontingen Indonesia.
Johan Kristiandi
17.743
Berita Terkait
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Manuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo