SEA Games 2021 Ditunda, Pelatih Timnas Indonesia Harus Putar Otak

Penundaan SEA Games 2021 seperti disampaikan Dewan Olimpiade Malaysia.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 08 Juli 2021
SEA Games 2021 Ditunda, Pelatih Timnas Indonesia Harus Putar Otak
Pratama Arhan, salah satu yang diproyeksikan memperkuat Timnas SEA Games. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong harus memutar otak lagi. Penundaan SEA Games 2021 menjadi sebab.

Seperti yang dilaporkan Dewan Olimpiade Malaysia, SEA Games 2021 ditunda. Itu sesuai kesepakatan Federasi SEA Games yang mengadakan pertemuan hari ini.

SEA Games 2021 digeser dan akan digelar pada tahun 2022. Semula pesta olahraga Asia Tenggara itu dijadwalkan digelar 21 November sampai 2 Desember 2021.

Baca Juga:

Shin Tae-yong Fokus Bentuk Timnas untuk SEA Games dan Piala Dunia U-20

PSSI Berencana Pindahkan TC Timnas Indonesia ke Sumatera atau Kalimantan

"Anggota Federasi SEA Games memuji pekerjaan yang sejauh ini dilakukan Panitia Penyelenggara Vietnam, tetapi memperhatikan kondisi pandemi Covid-19 saat ini di kawasan Asia Tenggara," tulis Dewan Olimpiade Malaysia.

"Tanggal baru akan ditentukan oleh Dewan Federasi SEA Games," sambung Dewan Olimpiade Malaysia.

Penundaan tentu berpengaruh terhadap penyiapan tim, termasuk untuk cabang sepak bola. Terlebih cabang sepak bola menerapkan regulasi, yakni pemain U-22 ditambah dua pemain senior.

Roadmap persiapan juga akan berubah. Rencana terakhir, Shin Tae-yong akan kembali ke Indonesia untuk pembentukan Timnas U-18 dan melanjutkan pembentukan skuat untuk SEA Games 2021.

Shin Tae-yong sudah mulai melakukan pembentukan untuk SEA Games sejak Desember 2020. Di antaranya melibatkan eks SEA Games 2019 yang masih berusia di bawah 22 tahun, ditambah eks Timnas U-19 dan para pemain senior. Persiapan kembali digelar Februari hingga Maret 2021.

SEA Games 2021 SEA GAMES Timnas indonesia u-23 Shin Tae-yong
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Lainnya
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Kontingen Indonesia meraih 91 medali emas, 111 medali perak, dan 131 medali perunggu di SEA Games 2025 Thailand.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Timnas
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI memberikan kewenangan penuh kepada John Herdman dalam menentukan asisten pelatih lokal yang akan membantunya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Feature
Deretan Momen Tak Terlupakan Timnas Indonesia Sepanjang 2025: Pemecatan STY, Penunjukan Patrick Kluivert, Gagal ke Piala Dunia 2026
Sepanjang tahun 2025 Timnas Indonesia mengalami berbagai momen menyedihkan, mulai dari pemecatan Shin Tae-yong hingga gagal lolos ke Piala Dunia 2026.
Rizqi Ariandi - Rabu, 31 Desember 2025
Deretan Momen Tak Terlupakan Timnas Indonesia Sepanjang 2025: Pemecatan STY, Penunjukan Patrick Kluivert, Gagal ke Piala Dunia 2026
Lainnya
NOC Indonesia Tidak Pernah Intimidasi Atlet Kickboxing di SEA Games 2025: Semua Sesuai Peraturan
Sebelumnya, sempat viral diperbincangkan secara luas terkait dengan atlet kickboxing, Andi Jerni yang mengunggah video keluhan di media sosial pribadinya.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 24 Desember 2025
NOC Indonesia Tidak Pernah Intimidasi Atlet Kickboxing di SEA Games 2025: Semua Sesuai Peraturan
Timnas
Pelatih Baru Timnas Indonesia Bakal Sekaligus Tangani Timnas U-23
Pelatih baru Timnas Indonesia mulai mengarah ke satu nama, yakni John Herdman. Pelatih asal Inggris itu sudah mendapatkan persetujuan Exco PSSI.
Rizqi Ariandi - Selasa, 23 Desember 2025
Pelatih Baru Timnas Indonesia Bakal Sekaligus Tangani Timnas U-23
Lainnya
Kans Tampil di Olimpiade Jadi Motivasi Martina Ayu Pratiwi Borong 5 Medali Emas dan 2 Perak dari SEA Games 2025
Atlet triathlon putri Indonesia, Martina Ayu Pratiwi, memborong total tujuh medali dari SEA Games 2025 yang terdiri dari lima emas dan dua perak.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 21 Desember 2025
Kans Tampil di Olimpiade Jadi Motivasi Martina Ayu Pratiwi Borong 5 Medali Emas dan 2 Perak dari SEA Games 2025
Futsal
Kisah Timnas Futsal Indonesia yang Sempat Tersasar saat SEA Games 2025
Kapten Timnas Futsal Indonesia, Muhammad Iqbal Iskandar, menceritakan kisah lucu yang dialami saat tampil di SEA Games 2025.
Yusuf Abdillah - Minggu, 21 Desember 2025
Kisah Timnas Futsal Indonesia yang Sempat Tersasar saat SEA Games 2025
Lainnya
SEA Games 2025: Lampaui Target, Pembalap Sepeda Ayustina Delia Tatap Asian Games 2026
Pembalap sepeda putri Indonesia, Ayustina Delia Priatna berhasil membawa pulang satu medali emas dan dua perunggu dari SEA Games 2025.
Yusuf Abdillah - Minggu, 21 Desember 2025
SEA Games 2025: Lampaui Target, Pembalap Sepeda Ayustina Delia Tatap Asian Games 2026
Timnas
Chemistry Jadi Alasan Kesulitan Timnas Sepak Bola Putri Indonesia di SEA Games 2025
Timnas Sepak Bola Putri Indonesia urung meraih medali di SEA Games 2025, tetapi Isa Warps tetap positif dengan masa depan Timnas.
Arief Hadi - Sabtu, 20 Desember 2025
Chemistry Jadi Alasan Kesulitan Timnas Sepak Bola Putri Indonesia di SEA Games 2025
Lainnya
Janice Tjen dan Aldila Sutjiadi Gunakan Bonus Emas SEA Games 2025 untuk Modal ke Turnamen WTA
Usai meraih medali emas di SEA Games 2025, Janice Tjen dan Aldila Sutjiadi menatap positif WTA Tour.
Arief Hadi - Sabtu, 20 Desember 2025
Janice Tjen dan Aldila Sutjiadi Gunakan Bonus Emas SEA Games 2025 untuk Modal ke Turnamen WTA
Bagikan