SEA Games 2019: Makanan dari Panitia Kurang Bergizi, Pelatih Timnas Putri Vietnam Terpaksa Belanja

Timnas sepak bola putri Vietnam harus membeli makanan sendiri menjelang laga melawan Timnas Indonesia.
Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Rabu, 27 November 2019
SEA Games 2019: Makanan dari Panitia Kurang Bergizi, Pelatih Timnas Putri Vietnam Terpaksa Belanja
Pelatih Timnas Vietnam. (Facebook timnas Vietnam)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Masalah soal makanan di SEA Games 2019 kembali berlanjut. Setelah sebelumnya protes dari kontingen Singapura, kini wakil Vietnam yang merasa kesal.

SEA Games 2019 di Filipina terus menuai berbagai masalah. Sejumlah kontingen menilai tim tuan rumah tidak siap untuk menyelenggarakan ajang tersebut.

Sebelumnya, kontingen Singapura sudah memprotes soal makanan yang disediakan. Karena sejumlah atlet beragama Islam, jumlah makanan halal yang disediakan dirasa kurang.

Baca Juga:

Timnas Indonesia U-23 Protes karena Makanan Halal dan Non Halal Tak Dipisah

Indra Sjafri Sebut Laga Lawan Singapura Sangat Penting demi Tiket Semifinal

Selain Singapura, Vietnam pun merasa keberatan dengan makanan yang disediakan tuan rumah SEA Games 2019 tersebut. Mereka menilai sajian memiliki jumlah nutrisi yang kurang.

Pelatih timnas sepak bola putri Vietnam, Mai Duc Chung, sampai akhirnya berbelanja bahan makanan untuk skuat asuhannya. Sang pelatih terlihat sedang mengunjungi pusat perbelanjaan.

Dalam kunjungan ke pusat perbelanjaan tersebut, Mai Duc Chung membawa serta tim kepelatihannya. Mereka terlihat memilih bahan makanan untuk skuat asuhannya.

Asosiasi Sepak Bola Vietnam mengunggah foto tersebut pada akun media sosial mereka. Kebetulan, mereka tinggal di Kota Silang dan terdapat pusat perbelanjaan yang berjarak 300 meter dari hotel.

Kondisi tersebut tentunya buruk untuk timnas sepak bola putri Vietnam. Tergabung di Grup B SEA Games 2019, mereka bakal menghadapi Thailand dan Timnas Indonesia.

Vietnam SEA GAMES SEA Games 2019 Breaking News
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Berita Terkait

Liga Indonesia
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
John Herdman berkunjung ke Persija Training Center dan mendapatkan sambutan hangat di sana. Pelatih Persija Mauricio Souza turut mendoakan John Herdman.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
Inggris
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Rumor Cole Palmer hengkang dari Chelsea kian kencang. Manchester United disebut paling berpeluang. Bagaimana respons pelatih The Blues soal masa depan sang bintang?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Benfica vs Real Madrid di Liga Champions 2025/2026. Peluang kemenangan El Real lebih besar, Benfica butuh keajaiban!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026. The Reds berpeluang besar menang dan mengamankan tiket delapan besar.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Liga Indonesia
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta
Shayne Pattynama bercerita proses kepindahannya ke Persija. Ia mengatakan Persija adalah tim yang ingin dibela ketika berkarier di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Arsenal vs Kairat di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Gunners sangat besar, apakah rekor sempurna bakal tercipta?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Napoli vs Chelsea: Peluang Menang The Blues Tembus 40 Persen
Superkomputer Opta memprediksi hasil Napoli vs Chelsea di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Blues mencapai 40 persen, laga diprediksi berlangsung ketat!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Napoli vs Chelsea: Peluang Menang The Blues Tembus 40 Persen
Lainnya
Piala Asia Futsal 2026: Suporter Indonesia Buat Kapten Timnas Korsel Tertekan
Alhasil, timnas futsal Korea Selatan harus kalah telak 0-5 dari Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 28 Januari 2026
Piala Asia Futsal 2026: Suporter Indonesia Buat Kapten Timnas Korsel Tertekan
Liga Indonesia
Eks Timnas Kroasia Jadi Harapan Baru Lini Belakang Persis Solo
Mantan bek Timnas Kroasia U-19 ini juga pernah membela Lecce.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 28 Januari 2026
Eks Timnas Kroasia Jadi Harapan Baru Lini Belakang Persis Solo
Lainnya
Dear Suporter, Tolong Penuhi Indonesia Arena saat Timnas Futsal vs Kirgizstan di Piala Asia Futsal 2026
Timnas Futsal Indonesia berhasil menghajar Korea Selatan dengan skor telak 5-0.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 28 Januari 2026
Dear Suporter, Tolong Penuhi Indonesia Arena saat Timnas Futsal vs Kirgizstan di Piala Asia Futsal 2026
Bagikan