SEA Games 2019: Kano Sumbang Emas Ketiga Indonesia Hari Ini
BolaSkor.com - Sampai pukul 11.00 WIB, Indonesia sudah mendapat tiga emas dari hari ketujuh SEA Games 2019, Filipina, Sabtu (07/12).
Setelah modern pentathlon dan kayak, terbaru giliran kano yang menyumbangkan medali emas untuk kontingen Indonesia.
Baca Juga:
SEA Games 2019: Rowing Satu Emas, Sepeda Dapat Perak
SEA Games 2019: Hebat, Dea Salsabila Sabet Emas Ketiga dari Modern Pentathlon
Adalah berkat kontribusi Spens Stuber Mehue dan Marjuki yang turun di nomor C2 200 Meter Putra. Keduanya menyelesaikan lomba dengan catatan waktu 40,33 detik.
Mehue/Marjuki mengalahkan atlet tuan rumah, Hermie Macaranas/Ojay Fuentes dengan selisih 0,7500 detik. Sementara perunggu disabet Nguyen Quoc Toan/Phan Ngoc Sang dari Vietnam.
Buat Marjuki, ini merupakan medali kedua buatnya di SEA Games 2019. Karena kemarin ia mendapat perunggu dari nomor Singels 1000 Meter Putra.
Sementara atlet putri kano Indonesia, Riska Andriyani kembali meraih perak di nomor C1 200 Meter Putri. Nahasnya dia hanya kalah 0,030 detik dari atlet Vietnam, Truong Thi Phuong.
Seperti Marjuki, Riska juga sudah menyabet dua medali di SEA Games 2019. Sebelumnya ia mendapat perak pada nomor Singles 5000 Meter Putri.
Torehan tiga medali emas pada pagi ini menandakan Indonesia untuk sementara menjauh dari kejaran Vietnam yang terus membuntuti di urutan ketiga.*
Laporan Langsung BolaSkor.com/Andhika Putra dari Filipina
2.794
Berita Terkait
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid