Scott McTominay, dari 'Dibuang' Manchester United ke Nominasi Ballon d'Or
BolaSkor.com - Juara Serie A, Pemain Terbaik Serie A, diidolakan salah satu basis suporter sepak bola paling fanatik, dan kini menjadi nominasi Ballon d'Or.
Satu musim lalu, semua itu tidak ada dalam mimpi Scott McTominay.
Di antara 30 nama pemain yang menjadi nominasi Ballon d'Or 2025, Scott McTominay merupakan kejutan.
Pemain berusia 28 tahun itu masuk daftar nominasi tepat 347 hari setelah pertandingan terakhirnya untuk Manchester United.
Baca Juga:
Dibuang Manchester United, Scott McTominay Bersinar dan Mengukir Sejarah Bersama Napoli
Scott McTominay Bersinar dengan Napoli, Antonio Conte Sindir Manchester United
Keputusan Manchester United Menjual Scott McTominay Bikin Legenda Napoli Heran
View this post on Instagram
Sementara klub masa kecilnya, United, berjuang keras hingga finis di posisi ke-15 Premier League, McTominay justru mewujudkan mimpinya di Napoli yang membelinya dengan 25,7 juta poundsterling.
McTominay menyelesaikan musim pertamanya bersama Napoli dengan 12 gol untuk membawa timnya menjuarai Serie A, dan dinobatkan sebagai MVP (pemain paling berharga) Serie A.
Dan bagaikan kisah dalam film, tendangan gunting spektakuler McTominay melawan Cagliari di laga terakhir musim itulah yang membawa Napoli meraih gelar juara.
Semua itu tidak akan terjadi jika dia masih bersama United.
Jadi, bagaimana dia bisa menjadi salah satu dari 30 pesepak bola terbaik dunia?
Yusuf Abdillah
9.909
Berita Terkait
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius