Saudara Antonio Conte Sebut Real Madrid Belum Lakukan Kontak


BolaSkor.com - Saudara Antonio Conte, Daniele, buka suara terkait kabar yang menyatakan Real Madrid mendekati pelatih asal Italia tersebut. Daniele menjelaskan, sejauh ini belum ada tindakan nyata yang dilakukan El Real.
Real Madrid dikabarkan tengah mencari pelatih anyar usai Julen Lopetegui dicap gagal. Di bawah asuhan Julen Lopetegui, Los Galacticos sempat menelan empat kekalahan dari lima laga di berbagai ajang. Meskipun, pada tengah pekan ini Gareth Bale dan kawan-kawan berhasil mengatasi perlawanan Viktoria Plzen 2-1 di Liga Champions.
Menurut kabar yang berembus, nasih Julen Lopetegui akan ditentukan pada duel El Clasico kontra Barcelona akhir pekan nanti. Bila kembali terpuruk, kan pelatih asal Spanyol tersebut didepak membesar.
Satu di antara nama yang masuk daftar bursa pelatih anyar Madrid adalah Conte. Namun, Los Merengues disebut belum melakukan pendekatan.
"Saat ini, Conte sedang berlibur. Dia belum menerima panggilan telepon apa pun dari Madrid. Kami pasti mengatakan Madrid adalah klub yang hebat. Namun, untuk saat ini belum ada kontak," jelas Daniele kepada Cadena Ser.
Andai benar, jalan Real Madrid mendapatkan Conte tidak mulus. Sebab, Florentino Perez harus terlebih dahulu memberikan pesangon hingga 16 juta euro bagi Lopetegui jika nasib sang pelatih berujung pada pemecatan. Sementara itu, Conte pun masih menjalani masalah hukum dengan Chelsea setelah merasa dipecat secara sepihak pada musim ini.
Karier Antonio Conte mulai melejit setelah membawa Juventus berjaya di level domestik. Seluruh gelar di Italia pernah diraih bersama La Vecchia Signora. Selain itu, pelatih 49 tahun itu juga pernah menangani tim nasional Italia.
Johan Kristiandi
17.603
Berita Terkait
Thom Haye Mulai Padu dengan Permainan Persib Bandung, Bojan Angkat Topi

Pemain Timnas Indonesia Diistirahatkan Jelang Persib Melawan Selangor FC

Akui Sudah Petakan Kekuatan, Pelatih Senam Indonesia Pede Raih Medali di SEA Games 2025

Hasil Atlet Putra Indonesia di Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025: Abiyu Rafi Membanggakan

Manfaatkan Klausul David Beckham, AC Milan Ingin Rekrut Son Heung-min

Kocak, Bruno Fernandes Unggah Foto Harry Maguire Jadi Pemain Timnas Brasil

Juventus Dipermalukan Como, Posisi Igor Tudor di Ujung Tanduk

AC Milan vs Fiorentina: Satu Poin La Viola Dirampok Wasit

Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Tidak Biarkan Barcelona Terlalu Lama di Singgasana

Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: AC Milan dan Inter Milan Bersaing di Papan Atas
