Satu Paket, Real Madrid Ingin Boyong Mbappe dan Saliba

Real Madrid tertarik merekrut dua pemain Prancis Kylian Mbappe dan William Saliba.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 14 Februari 2022
Satu Paket, Real Madrid Ingin Boyong Mbappe dan Saliba
Kylian Mbappe dan William Saliba (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid pasif pada bursa transfer musim dingin (Januari) 2022, tetapi El Real bukan tanpa rencana untuk menatap bursa transfer musim panas mendatang. Satu target besar mereka adalah Kylian Mbappe.

Kedatangan Mbappe ke Madrid dari PSG (Paris Saint-Germain) seolah tak terhindarkan lagi, sang pemain sudah memiliki impian main di Madrid dan kontraknya berakhir di akhir musim 2021-2022.

Sampai saat ini tidak ada kabar PSG dapat meyakinkan juara Piala Dunia 2018 itu untuk memperpanjang kontraknya di klub, tak ayal itu jadi kabar bagus untuk Madrid yang dapat merekrutnya gratis dan tinggal mencari kesepakatan personal.

PSG pada musim panas 2021 menolak tawaran 200 juta euro yang diberikan Madrid. Tapi dalam kurun waktu saat ini sampai bursa transfer musim panas segalanya masih dapat terjadi, meski begitu Mbappe tetap jadi prioritas transfer Madrid.

Baca Juga:

Adidas Buka Jalan Real Madrid untuk Dapatkan Haaland

Makan Malam Bersama Presiden Madrid dan PSG di Tengah Isu Transfer Mbappe

Madrid Paceklik Gol, Ancelotti Punya Satu Kekhawatiran Lebih Besar

Jika Mbappe datang ke Santiago Bernabeu Madrid akan menambah banyak daftar pemain Prancis di klub yang sudah memiliki Ferland Mendy, Eduardo Camavinga, hingga Karim Benzema.

Kendati demikian Mbappe bukan satu-satunya target Madrid di musim panas mendatang, mereka juga masih mencari pemain dari Prancis untuk menambah legiun Prancis dalam skuad.

Bidik William Saliba

Menurut Diario Sport, Madrid ingin meregenerasi pemain di lini belakang dalam menggantikan Sergio Ramos dan Raphael Varane. Mereka sudah punya Eder Militao, Nacho, dan David Alaba, tapi dua nama yang disebut terakhir tak lagi muda.

Saliba (20 tahun) bermain di Olympique Marseille sebagai pemain pinjaman dari Arsenal. Musim ini dia sudah tampil 32 kali di seluruh kompetisi untuk Marseille, performanya juga tak mengecewakan.

Saliba bek jangkung dengan kecepatan bermain dan unggul duel bola udara. Pada usia tersebut Madrid melihatnya sebagai investasi ideal untuk masa depan. Madrid bisa memanfaatkan kekecewaan Saliba kepada Arsenal.

Sejak Arsenal memboyongnya pada 2019 dari Saint-Etienne sebesar 30 juta euro Saliba tak pernah punya kans unjuk gigi di sana. Saliba justru dipinjamkan ke Saint-Etienne, Nice, dan musim ini di Marseille.

Madrid dapat melakukan negosiasi dengan Arsenal jika ingin merekrutnya dengan banderol tak kurang dari 30 juta euro. Dengan banyaknya pemain Prancis di Madrid, Saliba tidak akan kesulitan beradaptasi, apalagi jika Mbappe juga datang ke sana.

Breaking News Isu Transfer Real Madrid William Saliba Kylian Mbappe
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hansi Flick, pelatih Barcelona, memamerkan rekor bagus klub atas Real Madrid jelang final Piala Super Spanyol bertajuk El Clasico.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Bagikan