Satu Hal yang Perlu Dikhawatirkan Chelsea dari Hakim Ziyech
BolaSkor.com - Chelsea, saat berita ini dibuat, dikabarkan selangkah lagi meresmikan transfer gelandang Ajax Amsterdam, Hakim Ziyech. Namun, The Blues perlu mewaspadai catatan minor sang gelandang di masa lalu.
Chelsea tidak mendatangkan satu pemain pun pada bursa transfer musim dingin 2020. Padahal, The Blues telah terlepas dari hukuman FIFA soal larangan mendaftarkan pemain anyar.
Ternyata, The Blues tidak sepenuhnya diam. Meski tidak banyak berita beredar, Chelsea sedang dalam tikungan terakhir untuk memboyong Hakim Ziyech.
Baca Juga:
Merasa Ditipu, Liverpool Minta Chelsea Buka-bukaan soal Alokasi Tiket Suporter Tamu
Chelsea Ramaikan Lomba Datangkan Lautaro Martinez
Capai Kesepakatan dengan Ajax Amsterdam, Chelsea Negosiasi dengan Hakim Ziyech
Chelsea dikabarkan telah sepakat dengan mahar 45 juta euro yang diminta Ajax. Pemain 26 tahun itu baru akan bergabung pada awal musim depan.
Transfer Hakim Ziyech ke Chelsea pun diamini pelatih Ajax, Erik Ten Hag. Sang pelatih mengindikasikan akan ada pengumuman dalam waktu dekat.
"Hakim Ziyech gabung Chelsea? Sebuah transfer akan datang. Kami sudah menduga itu akan terjadi," terang Ten Hag seperti dilaporkan Fox Sports.
Hakim Ziyech adalah bagian penting dari permainan Ajax. Pada musim lalu, sang pemain berkontribusi dalam laju Ajax hingga semifinal Liga Champions.
"Sebenarnya, saya sudah menduga hal ini satu atau dua tahun lalu. Setiap waktu saya merasa: Hebat, dia bertahan lagi. Kami senang bisa mempertahankannya sampai akhir musim," kata Ten Hag.
Hakim Ziyech dikenal sebagai satu di antara gelandang paling kreatif di Eredivisie. Pada musim ini, ia mendulang delapan gol plus 21 assist di berbagai ajang. Biasanya, Ziyech beroperasi dari sisi sayap kanan. Namun, tidak jarang ia juga digeser ke tengah.
Kemampuan pemain asal Maroko itu akan berguna untuk Chelsea yang kesulitan mencari pengganti Eden Hazard. Christian Pulisic yang digadang-gadang akan menjadi suksesor sempurna untuk Hazard pun masih melempem.
Meski demikian, Chelsea juga perlu mewaspadai perjalanan karier Hakim Ziyech yang akrab dengan cedera. Sejak musim lalu, sang pemain mengalami enam kali cedera.
Cedera yang paling mendominasi adalah masalah betis. Selain itu, Ziyech juga pernah absen karena cedera hamstring. Total, sejak musim lalu, Ziyech menepi selama 72 hari akibat cedera. Pada periode itu, ia melewatkan 11 pertandingan.
Johan Kristiandi
17.754
Berita Terkait
Jadwal dan Link Streaming Celta Vigo vs Barcelona, Senin 10 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri