Sang Istri Gagalkan Klopp Jadi Suksesor Sir Alex Ferguson di Manchester United
BolaSkor.com - Jurgen Klopp pantas dinobatkan sebagai salah satu manajer terbaik Liverpool usai mempersembahkan trofi Premier League 2019-2020. Namun siapa sangka jika pria berkebangsaan Jerman itu hampir menjadi suksesor Sir Alex Ferguson di Manchester United.
Ferguson memutuskan pensiun pada akhir musim 2012-2013. Hal itu membuat manajemen Manchester United sibuk mencari penggantinya.
Nama Klopp masuk menjadi salah satu kandidat karena pada musim itu sukses membawa Borussia Dortmund menjuarai Bundesliga dan tampil di final Liga Champions. Kedua belah pihak bahkan sudah berkomunikasi untuk membahas hal ini.
Tawaran Manchester United tentu membuat Klopp tergoda. Namun ia terpaksa menolak karena tidak mendapat restu dari sang istri, Ulla Sandrock.
Fakta mengejutkan ini dibeberkan oleh legenda Liverpool, Phil Thompson. Ia diberitahu langsung oleh Klopp ketika bertemu dalam sebuah sesi wawancara.
Baca Juga:
Segel Gelar Premier League, Jurgen Klopp Menebar Ancaman bagi Para Rival
Sir Alex Ferguson Telah Ramal Jurgen Klopp Membawa Liverpool Juara
"Saya mewawancarai Klopp untuk Sky, dan bertanya apakah dia dan Liverpool diciptakan untuk satu sama lain. Dia menatap saya dan bertanya, 'Mengapa?'," kata Thompson kepada TV2.
"Lalu Klopp mengatakan bahwa dia bisa saja menangani Manchester United tetapi istrinya mengatakan itu bukan keputusan tepat. Ketika Liverpool datang, istrinya mengatakan itu benar."
"Ada sesuatu yang aneh terkait hal itu. Seolah-olah dia diciptakan untuk Liverpool," tambahnya.
Fakta ini tentu membuat kubu Manchester United bersedih. Andai Klopp saat itu menerima tawaran mereka, mungkin Setan Merah masih mendominasi sepak bola Inggris sekarang.
Seperti diketahui, Manchester United akhirnya menunjuk David Moyes sebagai suksesor Sir Alex Ferguson. Ironisnya, manajer berkebangsaan Skotlandia itu hanya bertahan hitungan bulan di sana.
Sejak saat itu, sejumlah nama besar ditunjuk untuk mengembalikan kejayaan Manchester United. Namun justru Liverpool yang lebih dulu mampu mengakhiri masa penantian selama 30 tahun untuk menjuarai Premier League.
6.515
Berita Terkait
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Gara-gara Hansi Flick Tidak Setuju, Barcelona Akhirnya Batal Rekrut Etta Eyong
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Georgia vs Spanyol: Luis de la Fuente Sudah Punya Solusi Tanpa Lamine Yamal
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025, Begini Cara Nontonnya
Link Streaming Georgia vs Spanyol, Minggu 16 November 2025
Gara-gara Postingan Sosmed, Eks Wonderkid Barcelona Terancam Hukuman Berat
Kroasia Lolos ke Piala Dunia 2026, Luka Modric Akan Samai Rekor Lothar Matthaeus, Cristiano Ronaldo, dan Lionel Messi