Sandi Sute Berharap Persija Jakarta Dapat Berkah Ramadan di Liga 1 Seperti pada 2017
BolaSkor.com - Gelandang Persija Jakarta, Sandi Sute, berharap skuat Macan Kemayoran mendapat berkah Ramadan lagi di Liga 1 2018. Seperti saat Ramadan pada 2017.
Seperti diketahui, Persija menyapu bersih empat laga pada bulan Ramadan 2017 dengan kemenangan. Masing-masing atas Arema FC 2-0, PS TNI 2-0, Perseru Serui 3-0, dan Sriwijaya FC 1-0.
Empat kemenangan itu diperoleh setelah periode buruk, di mana Persija tak merasakan kemenangan usai menundukkan Persiba Balikpapan. Persija langsung terdongkrak di papan klasemen.
Harapan ini disampaikan Sandi Sute jelang pertemuan dengan Persela Lamongan di Stadion Surajaya, Lamongan, Minggu (20/5).
"Mudah-mudahan ke depannya bisa kompak lagi, semangat lagi, tetap memberikan kontribusi bagus buat tim seperti Ramadan tahun lalu. Saya berharap Insya Allah bisa mengulangi hasil Ramadan tahun lalu," jelas Sandi Sute.
Persija belakangan ini juga dalam periode kurang bagus. Tiga kekalahan diperoleh, di mana dua diantaranya di Piala AFC 2018, sementara satu ketika menjamu Madura United di Liga 1 2018.
"Saya kira pemain semakin kompak atas kekalahan di tiga laga berturut-turut. Ya, mudah-mudahan kami bisa menghentikan hasil negatif ini," ujarnya.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal