Sambut SEA Games, Timnas Vietnam U-23 dan Thailand Ikut Turnamen di UEA
BolaSkor.com - Timnas Vietnam U-23 mendapat tes yang bagus jelang turun di SEA Games 2021, yang akan digelar di negara sendiri pada Mei 2022. Mengingat akan turun dalam sebuah turnamen persahabatan internasional yang akan digelar di Uni Emirat Arab (UEA) pada Maret 2022.
Selain Vietnam, turnamen tersebut juga dilaporkan Timnas Thailand U-23 yang akan menjadi pesaing di SEA Games 2021 cabang sepak bola. Ada enam peserta lain yakni tuan rumah UEA, Arab Saudi, Uzbekistan, China, Irak, dan Kroasia.
Penyelenggaraan turnamen ini juga diinformasikan media Irak. Timnas Olimpiade Irak dipastikan ikut serta dan akan bertanding pada 23, 26, dan 29 Maret dalam ajang yang dilabeli sebagai Piala Internasional Dubai itu.
Baca Juga:
Sadar Kekuatan Timnas Indonesia U-23, Gelandang Malaysia Tidak Gentar
Bertolak ke Kamboja 11 Februari, Timnas Indonesia U-23 Gunakan Pesawat Carter
"Vietnam U-23 akan menghadiri turnamen persahabatan di UEA Maret mendatang. Komposisi tim Vietnam U-23 yang mengikuti turnamen ini adalah para pemain yang dipersiapkan untuk SEA Games ke-31," kata Sekjen Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF), Le Hoai Anh dikutip dari Webthethao.
Timnas Vietnam U-23 lebih dahulu turun di Piala AFF U-23 2022. Hanya saja pemain yang diturunkan kelompok U-21 yang dipersiapkan untuk SEA Games 2023.
Vietnam tak menampilkan skuat U-23 sebenarnya, seperti Thailand di Piala AFF U-23. Seperti diketahui, Timnas Thailand U-23 bermaterikan pemain U-19 yang dipimpin oleh Salvador Garcia.
Adapun skuat U-23 asuhan Worrawoot Srimaka difokuskan untuk SEA Games 2021 dan Piala Asia U-23 2022 pada Juni 2022.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Link Streaming Polandia vs Belanda, Sabtu 15 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Angola vs Argentina, Live Sebentar Lagi
Saatnya Netizen Indonesia Bersatu, Link Vote Rizky Ridho di Puskas Award
Luka Modric Belum Pasti Perpanjang Kontrak di AC Milan
5 Peraturan Siaran Premier League di Korea Utara: Kim Jong-un Perintahkan Pertandingan Diedit
Pep Guardiola Pertimbangan Angkat Kaki, Manchester City Pantau Tiga Calon Pengganti
Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Sabtu 15 November 2025
Inginkan Penyerang AC Milan, Arsenal Siap Korbankan Gabriel Martinelli
Carlo Ancelotti Bantah Telah Sarankan Endrick Tinggalkan Real Madrid demi Amankan Tempat di Skuad Brasil