Samai Rekor Ronaldo dan Messi, Benzema Bawa Madrid ke-16 Besar Liga Champions

Karim Benzema menyamai rekor Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di Liga Champions.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 10 Desember 2020
Samai Rekor Ronaldo dan Messi, Benzema Bawa Madrid ke-16 Besar Liga Champions
Karim Benzema (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid keluar dari 'lubang jarum' kala menghadapi Borussia Monchengladbach di Estadio Alfredo Di Stefano, Kamis (10/12) dini hari WIB, dalam lanjutan laga terakhir grup B Liga Champions.

Real Madrid menang 2-0 melalui gol yang diciptakan Karim Benzema (9' dan 31'). Dua gol itu jadi pembeda yang berbuah tiga poin krusial bagi Madrid dengan penguasaan 64 persen bola, 19 tendangan, dan tujuh sepakan tepat sasaran.

Sebelum laga Madrid terancam gagal lolos ke-16 besar dan bermain di Liga Europa jika gagal menang melawan Gladbach. Tak ayal kemenangan itu jadi oase di tengah gurun yang melegakan Madrid dan sang pelatih Zinedine Zidane.

Dua gol dari Benzema itu juga spesial. Striker asal Prancis berusia 31 tahun kini masuk ke dalam buku rekor Liga Champions bersama Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Menurut Opta Benzema jadi satu dari tiga pemain yang mencetak 50 gol di fase grup Liga Champions.

Baca Juga:

Hasil Laga-laga Liga Champions: Inter Milan Gagal Lolos, Liverpool Imbang

Menanti Akhir Perlombaan Zidane dan Koeman untuk Hindari Pemecatan

Zidane Sadari Hantu Pemecatan, tetapi Menolak Menyerah

Gol Karim Benzema ke gawang Borussia Monchengladbach

Benzema sudah menorehkan 51 gol sementara Messi 71 gol dan Ronaldo 67 gol. Benzema menyamai rekor Roberto Carlos - legenda Madrid - sebagai pemain non-Spanyol dengan jumlah penampilan terbanyak untuk madrid di seluruh kompetisi (527 laga).

Selain catatan spesial dari Benzema, Real Madrid juga menjaga catatan apik mereka lolos ke fase gugur Liga Champions.

Meski tertatih-tatih di awal musim ini Madrid mampu lolos ke-16 besar. Menurut Opta Madrid kini telah lolos dari 29 edisi Liga Champions dari fase grup, terbanyak di antara tim lain dalam sejarah kompetisi.

"Ini adalah kepuasan yang sangat besar, tujuannya adalah, untuk mencoba finis pertama. Kami melakukannya dengan kesulitan, tetapi saya pikir hari ini kami memiliki permainan yang spektakuler dari menit kesatu hingga akhir, menafsirkan permainan dengan sangat baik, dalam pertahanannya- transisi ofensif," tutur Zidane.

"Pertandingan paling lengkap musim ini, secara keseluruhan, dari awal hingga akhir kami memainkan permainan yang sangat bagus," tambah legenda hidup Real Madrid itu.

Breaking News Real Madrid Liga Champions Zinedine Zidane Karim Benzema
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.891

Berita Terkait

Liga Europa
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Pelatih Feyenoord Robin van Persie memberikan kesempatan sang anak Shaqueel untuk melakoni debut seniornya.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Liga Indonesia
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Rizky Ridho menandatangani kontrak baru berdurasi dua tahun. Ridho dipersilakan hengkang sebelum kontrak berakhir asalkan ke tim luar negeri.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Persija akan menjamu PSIM pada pertandingan pekan 14 Super League 2025/2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Liga Indonesia
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Persija menjalin kemitraan strategis dengan Terengganu FC. Kolaborasi ini diresmikan dalam penandatangan kerja sama di Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Liga Indonesia
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Persija mulai menyiapkan strategi transfer untuk menghadapi putaran kedua. Pemain asing tidak ada yang posisinya aman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Ivar Jenner memutuskan hengkang dari FC Utrecht musim depan. Apakah Ivar akan melanjutkan kariernya di Persija?
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Liga Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Persija tidak akan turun dengan kekuatan penuh saat menjamu PSIM Yogyakarta. Kapten tim Rizky Ridho absen karena akumulasi kartu kuning.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Italia
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Gelandang AC Milan asal Prancis Adrien Rabiot menyatakan yakin timnya bisa meraih Scudetto musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Timnas
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Singapura yang tadinya berada di Grup C bersama Timnas Indonesia U-22 dipindah ke Grup A menggantikan tempat Kamboja.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Liga Champions
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Newcastle United memastikan akan melayangkan protes resmi kepada UEFA terkait perlakuan polisi Prancis terhadap suporter mereka.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Bagikan