Saga Transfer: PSG Siapkan Rp7 Triliun untuk Boyong Suarez-Coutinho dari Barcelona

Belum selesai isu Cristiano Ronaldo ke Juventus. Kini giliran Luis Suarez dan Philippe Coutinho yang diisukan ke Paris Saint-Germain.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 09 Juli 2018
Saga Transfer: PSG Siapkan Rp7 Triliun untuk Boyong Suarez-Coutinho dari Barcelona
Luis Suarez dan Philippe Coutinho diincar PSG (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Situasi di bursa transfer musim panas kian memanas. Bagaimana tidak, Paris Saint-Germain (PSG) lagi-lagi siap 'beraksi' mengejutkan dunia dengan mahar transfer - yang cenderung di luar nalar - fantastis untuk membeli pemain.

Tidak puas dengan hanya memiliki Kylian Mbappe, Neymar, dan Edinson Cavani sebagai ujung tombak, PSG rumornya mengincar dua pemain bintang Barcelona: Philippe Coutinho dan Luis Suarez. Coutinho diyakini punya banderol 271 juta euro dan Suarez miliki klausul pembelian 200 juta euro.

Total, jika PSG ingin memboyong keduanya, maka mereka setidaknya harus mengeluarkan mahar sebesar Rp7 triliun. Tentu saja ini baru asumsi semata. Transfer sebesar itu tidak akan lolos dari pantauan UEFA yang menggalakkan aturan FFP (Financial Fair Play).

Rumor ketertarikan PSG kepada kedua pemain itu diberitakan oleh Mirror dan Sport-English (09/07). Mustahilkah transfer itu terjadi? Mungkin saja. Namun, setelah melihat rekor transfer 222 juta euro Neymar dari Barcelona ke PSG tahun lalu, segalanya bisa saja terjadi.

Apalagi, kabarnya Neymar sendiri yang meminta PSG untuk mendatangkan Suarez dan Coutinho. Suarez merupakan mantan rekan setimnya di Barcelona, sedangkan Coutinho kompatriotnya di timnas Brasil.

Barca jelas tidak akan tinggal diam dengan ketertarikan PSG itu. Mereka barangkali masih kesal dengan PSG yang memboyong Neymar tahun lalu, terutamanya, ketika PSG menolak menjual Marquinhos, Thiago Silva, atau Marco Verratti ke Barcelona.

Hubungan panas kedua klub bisa menghambat potensi transfer yang terjadi di antara mereka. Kendati demikian, PSG berada di atas angin dengan fakta bahwa mereka disponsori konsorsium dari Qatar. Qatar merupakan sponsor lama Barcelona sebelum berganti ke perusahaan Jepang, Rakuten.

Menarik. Apakah rumor ketertarikan PSG kepada Suarez dan Coutinho hanya isapan jempol belaka, atau opera sabun yang terus berlangsung hingga deadline bursa transfer musim panas.

Breaking News Luis Suarez Philippe Coutinho Paris Saint-Germain FC Barcelona Bursa transfer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.205

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Liverpool vs Barnsley di putaran ketiga Piala FA. Kick-off dini hari, cek jam tayang dan info lengkapnya.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Pada pertandingan lainnya, PSBS Biak sukses menaklukkan Bhayangkara Presisi Lampung FC 4-1.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Liga Indonesia
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Pertandingan El Clasico akan hadir di Jakarta, dalam tajuk “Clash of Legends Jakarta” di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 18 April 2026.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Inggris
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Michael Carrick masuk radar manajer interim Manchester United. Menilik rekam jejaknya bersama Setan Merah, termasuk kemenangan atas Arsenal.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Prediksi dan statistik Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Bianconeri diunggulkan menang, simak analisis lengkap dan prediksi skor.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Peluang menang Bianconeri sangat besar. Simak persentasenya!
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Spanyol
Juara Piala Super Spanyol, Pelecut Semangat Barcelona untuk Raih Trofi Tersisa
FC Barcelona mempertahankan titel Piala Super Spanyol usai menang 3-2 atas Real Madrid di King Abdullah Sports City.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Juara Piala Super Spanyol, Pelecut Semangat Barcelona untuk Raih Trofi Tersisa
Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Bagikan