Liga Europa
Ruben Amorim Sebut Gelar Liga Europa Tidak Terlalu Penting untuk Manchester United
BolaSkor.com - Manajer Manchester United, Ruben Amorim, menilai timnya saat ini tidak terlalu menjadikan gelar Liga Europa sebagai target utama. Sebab, ada hal yang lebih penting dari sekadar juara Liga Europa.
Manchester United masih tampil angin-anginan pada musim ini. Terbaru, The Red Devils tersingkir dari ajang Piala FA. Hasil itu menyusul catatan minor di Piala Liga Inggris. Sementara itu, di Premier League, Man United sudah tidak mungkin mengejar Liverpool yang ada di puncak klasemen.
Baca Juga:
Manchester United Mau Cuci Gudang, Banyak Pemain Terkena Dampaknya
Kabar Gembira, Andre Onana Bertekad Bertahan di Manchester United
Pemain-pemain Manchester United Paham Skuad Bakal Dirombak pada Musim Panas 2025
Walhasil, satu-satunya kompetisi yang mungkin dimenangi Manchester United pada musim ini adalah Liga Europa. The Red Devils akan berhadapan melawan Real Sociedad pada babak 16 besar.
Kendati demikian, Ruben Amorim tidak melihat meraih titel Liga Europa sebagai target Manchester United pada sisa musim ini. Manajer asal Portugal itu memilih fokus membangun tim.
"Orang-orang melihat Liga Europa sebagai kompetisi unik yang bisa kami menangi. Itu juga sebagai jalan kami untuk lolos ke Liga Champions," ujar Amorim menurut laporan Fabrizio Romano.

Ruben Amorim (premierleague.com)
"Namun, sejujurnya yang saya pikirkan adalah kami punya hal-hal besar untuk dilakukan," papar sang manajer.
"Saya tahu aneh untuk mengatakannya. Namun, itu adalah sesuatu yang sedang kami coba bangun di sini. Itu akan menjadi lebih penting daripada memenangi gelar saat ini," kata Amorim.
View this post on Instagram
Sebelumnya, Ruben Amorim juga mengeluarkan pernyataan kontroversial. Amorim mengingatkan jika target utama Manchester United adalah kembali juara Premier League. Oleh karena itu, tidak perlu ada kekhawatiran berlebih ketika Man United terlempar dari persaingan ajang lainnya.
Johan Kristiandi
18.270
Berita Terkait
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta