Premier League
Ruben Amorim Perintahkan Manajemen Manchester United Rekrut Christopher Nkunku
BolaSkor.com - Pelatih baru Manchester United, Ruben Amorim, dikabarkan meminta manajemen Setan Merah untuk mendatangkan striker Chelsea, Christopher Nkunku. Menilik situasi saat ini, peluang Setan Merah mendapatkan Nkunku cukup terbuka.
Ruben Amorim akhirnya bergabung dengan Manchester United setelah diumumkan pada beberapa hari lalu.
Baca Juga:
Tinggal Masalah Waktu Menanti Chelsea Mengalahkan Tim Besar Premier League
Hasil Premier League: Chelsea 1-1 Arsenal, The Blues Tempati Urutan Tiga Klasemen
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Chelsea Vs Arsenal
Kedatangan Amorim bertepatan dengan jeda internasional. Oleh karena itu, Amorim punya waktu sekita dua pekan untuk meracik tim menghadapi laga selanjutnya.
Sebelum datang, pelatih asal Portugal itu telah memetakan sejumlah masalah Man United. Satu di antaranya adalah kemampuan para striker mencetak gol. Oleh karena itu, Amorim berharap setidaknya ada satu striker yang bergabung pada jendela transfer mendatang.
Menurut laporan Daily Mail, Ruben Amorim menginginkan Christopher Nkunku bergabung dengan timnya. Nkunku dianggap punya kecepatan dan insting mencetak gol yang tinggi.
Saat ini, Nkunku sedang mengalami kesulitan di Chelsea. Sejak bergabung dari Leipzig pada musim panas tahun lalu, Nkunku tidak mendapatkan menit bermain seperti yang diharapkan.
Pada musim ini, penampilan Nkunku sebagian besar berasal dari kompetisi turnamen. Meskipun mencetak 10 gol dalam 17 penampilan, tetapi Nkunku bukanlah pilihan utama Enzo Maresca. Sang pelatih lebih sering menurunkan Noni Madueke, Pedro Neto, dan Nicolas Jackson.
Dengan demikian, kans Manchester United mendapatkan striker 26 tahun tersebut terbuka. Apalagi, Chelsea ingin melakukan cuci gudang demi menyeimbangkan neraca keuangan.
Johan Kristiandi
17.732
Berita Terkait
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Liga Champions: Chelsea Seharusnya Menang di Markas Qarabag
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Qarabag Ukir Rekor Lawan Tim Inggris, Chelsea Dinilai Lengah Hadapi Tuan Rumah
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC