Roy Hodgson Bakal Tiru Gaya Main Liverpool
Jakarta – Roy Hodgson mengaku Brendan Rodgers dan Liverpool jadi faktor penting dalam perkembangan tim nasional Inggris jelang Piala Dunia 2014 Brasil.
Apresiasi Hodgson terhadap perkembangan The Reds tercermin dari pemanggilan lima pemain didikan Rodgers. Stevan Gerrard, Daniel Sturridge, Jordan Henderson, Glen Johnson serta talenta muda Raheem Sterling, masuk daftar skuat Iggris untuk lawan Denmark di Wembley nanti malam (5/3).
Media ternama Inggris, The Telegraph, menyebut poros kekuatan St. George Cross di Piala Dunia nanti bukan lagi pada Manchester United, yang terseok-seok di posisi tujuh klasmen. Sebelumnya, ada lima pemain MU di timnas Inggris. Namun cederanya Phil Jones membuat kini hanya Wayne Rooney pemain Inggris yang punya kualitas dan pengaruh di MU.
“Semua model strategi membutuhkan pemain hebat dan nyaman dengan posisinya. Liverpool adalah salah satu tim yang memberikan kebebasan berkreasi kepada pemainnya. Beruntung kami memiliki lima pemain Liverpool di skuad Inggris,” kata Hodgson, pada keterangan pers sebelum pertandingan, seperti dilansir The Telegraph.
Lebih lanjut, Hodgson mengaku lawan Denmark nanti akan menerapkan skema permainan yang fleksibel.
“Anda tidak harus terpaku pada 4-2-4, 4-4-2, 4-3-3, apakah permainan melebar atau memainkan second striker. Tak perlu terpaku pada strategi, karena permainan yang nanti kami mainkan akan sangat cair. Seperti Luis Suarez, hanya Brendan Rogers yang tau di mana posisi Suarez sebenarnya,” papar Hodgson.
11.190
Berita Terkait
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Jadwal Live Streaming Premier League Arsenal vs Liverpool, Kick-off Jumat (09/01) Pukul 03.00 WIB
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Hadapi Liverpool, Arsenal Harus Tampil Luar Biasa Sepanjang Laga