Ronaldo, Benzema dan Bale Cetak Dua Gol, Ancelotti: Sempurna!
Ronaldo, Benzema dan Bale Cetak Dua Gol, Ancelotti: Sempurna!
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Gelsenkirchen – Real Madrid sukses benamkan Schalke 04 dengan skor mencolok 6-1 pada pertemuan pertama babak 16 besar Liga Champions, Kamis (27/2) dini hari WIB. Carlo Ancelotti pun sangat memuji penampilan trio penyerangnya.
Tampil di markas Schalke, Veltins Arena, Los Blancos tunjukkan keperkasaannya. Enam gol kemenangan El Real disumbangkan oleh Karim Benzema menit 13 dan 57, Gareth Bale menit 21 dan 69, serta Cristiano Ronaldo menit 52 dan 89. Sementara gol hiburan tim tuan rumah dicetak oleh Klaas Jan Huntelaar jelang pertandingan bubar. Atas hasil ini, Ancelotti memberikan kredit poin lebih kepada trio Benzema, Ronaldo dan Gareth Bale.
“Saya puas dengan segala hal karena itu pertandingan sempurna. Pemain saya bermain dengan kebersamaan dan mereka tampil dengan baik,” ungkap Ancelotti seperti dinukil laman resmi UEFA.
“Segala sesuatu berjalan untuk kami. (Ketiga penyerang) semua mencetak gol dan luar biasa namun mereka juga mendapat bantuan dari rekan-rekan mereka. Trio penyerang kami sangat berbahaya.”
Ronaldo dan kolega kemudiab akan balik menjamu The Royal Blues pada leg kedua di Santiago Bernabeu 18 Maret nanti. Meski menang besar di laga tandang, Ancelotti berharap anak-anak asuhnya tetap bersikap profesional.
“Kami harus punya rasa hormat untuk lawan kami dan suporter mereka. Akan ada pertemuan kedua dan sepak bola bisa jadi aneh. Keuntungan adalah salah satu yang besar namun kami masih harus memainkan laga kedua,”
“Kami tidak memikirkan rentetan hasil buruk kami di Jerman (Madrid sebelumnya hanya meraih satu kemenangan dari 25 laga tandang ke tim Jerman), kami memikirkan tentang memberikan segala sesuatu sepenuhnya untuk menang dan menyelesaikan babak ini segera mungkin.”
Selanjutnya, Madrid akan menghadapi laga sulit melawan Atletico Madrid di ajang Liga Spanyol, Minggu (2/3). Pertandingan akan terasa sangat berat mengingat laga bertajuk El Derbi madrileno ini akan dilangsungkan di markas Atletico, Vicente Calderon. Apalagi El Atleti mengusung misi balas dendam setelah tersingkir dari ajang Copa del Rey dari Real Madrid di babak semi final.
“Saya harap mengulangi performa malam ini di laga derby Minggu nanti. Mungkin akan ada pergantian dalam susunan skuat untuk pertandingan itu namun ini sulit mengganti sesuatu ketika anda bermain seperti yang kami lakukan malam ini.” Pungkasnya.
Posts
11.190
Berita Terkait
Liga Champions
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
Drawing play-off Liga Champions resmi diumumkan. Real Madrid kembali jumpa Benfica, banyak duel panas tercipta. Cek daftar lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Spanyol
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Real Madrid memilih puasa belanja pada bursa transfer tengah musim. Di balik keputusan itu, tersimpan rencana besar yang bisa mengguncang bursa transfer musim panas. Ada apa sebenarnya?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Spanyol
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
Real Madrid mulai pasang kuda-kuda menghadapi situasi pelik di kursi pelatih. Nama Unai Emery mencuat sebagai kandidat kuat. Ada apa di balik layar Bernabeu?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Ragam
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Fase liga Liga Champions 2025/2026 telah berakhir dan Arsenal menempati urutan satu tanpa pernah kalah. Arsenal bukan klub pertama yang melakukannya.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
5 Kiper yang Bikin Gol di Liga Champions, Terbaru Anatoliy Trubin
Sepanjang sejarah, hanya lima penjaga gawang yang pernah mencetak gol di Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Perburuan gelar Liga Champions ke-16 yang akan memperpanjang rekor Real Madrid belum terhenti, namun harus menempuh jalur lebih panjang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Spanyol
Real Madrid Tersingkir dari Delapan Besar, Layak Kalah saat Melawan Benfica
Raja Eropa dengan 15 titel Liga Champions, Real Madrid, layak kalah saat melawan Benfica dan kini tersingkir dari delapan besar fase liga.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
Liga Champions: Drama di Lisbon, Kiper Benfica Ciptakan Momen Magis dan Singkirkan Real Madrid dari Delapan Besar
Benfica lolos dramatis menjaga asa lolos ke fase gugur Liga Champions melalui kemenangan 4-2 atas Real Madrid.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Drawing ini melibatkan tim yang finis dari peringkat sembilan hingga 24 di fase liga Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Liga Champions
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Delapan tim yang finis di delapan besar klasemen lolos langsung ke 16 Besar, sementara 16 lainnya di posisi 9 hingga 24 harus melewati babak play-off.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026