Ronaldinho Ramal Paul Pogba Raih Ballon d'Or

Paul Pogba diprediksi akan memenangi Ballon d'Or.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 23 April 2018
Ronaldinho Ramal Paul Pogba Raih Ballon d'Or
Gelandang Manchester United, Paul Pogba. (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Legenda Barcelona, Ronaldinho, menilai Paul Pogba berpeluang besar meraih penghargaan Ballon d'Or di masa depan. Ronaldinho melihat Pogba memiliki banyak kelebihan untuk menjadi pemain terbaik.

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo mendominasi Ballon d'Or dalam 10 tahun terakhir. Kaka menjadi pemain terakhir yang berhasil meraih Ballon d'Or di luar nama tersebut pada 2007.

Ronaldinho, pemenang Ballon d'Or 2005 menilai, akan ada pemain yang mampu bersaing dengan Messi dan Ronaldo. Ronaldinho memprediksi Pogba akan menjadi pemain bintang asalkan terus tampil konsisten.

"Paul Pogba bisa memenangi Ballon d'Or. Tidak diragugan lagi. Saya melihat Pogba sebagai teman dan tidak melihat diri saya sebagai idolanya," tutur Ronaldinho seperti dilansir Canal Football Club.

"Pogba masih muda, berbakat dan memiliki kemampuan untuk bermain di segala posisi. Dia bisa bermain dengan peran bebas, bertahan hingga berlari membatu penyerangan. Dia bisa membuat sejarah," urai eks AC Milan tersebut.

Ronaldinho juga ikut angkat bicara soal kabar polemik antara Pogba dan Jose Mourinho. Menurut Ronaldinho, pemain tim nasional Prancis tersebut harus menghormati setiap keputusan yang diambil The Special One.

"Saya pikir Pogba harus banyak belajar dari Mourinho yang merupakan satu di antara pelatih terbaik di dunia. Mourinho telah memenangi banyak gelar dan harus dihormati," kata Ronaldinho

Manchester United menggelontorkan dana 94,5 juta pounds untuk memboyong Pogba dari Juventus pada musim 2016-2017. Hingga saat ini, pemain 25 tahun tersebut telah mendulang 14 gol dan 18 assist dari 90 pertandingan.

Paul Pogba Manchester United Ronaldinho
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.874

Berita Terkait

Spanyol
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
PSG dikabarkan siap menikung Barcelona untuk mempermanenkan Marcus Rashford. Les Parisiens disebut menyiapkan tawaran hingga 50 juta euro, jauh di atas opsi Barca. Siapa yang akhirnya menang?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Berita
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Fans MU merapat. Kalian bisa ke Old Trafford dengan modal main gim sepak bola virtual
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Inggris
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Ruben Amorim mengatakan antara dua pemain Everton Idrissa Gueye dan Michael Keane menunjukkan hasrat menang yang menggebu-gebu.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Inggris
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Pelatih Manchester United Ruben Amorim menilai tim asuhannya layak kalah setelah takluk 0-1 dari Everton pada laga pekan ke-12 Premier League di Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Inggris
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Laga Manchester United melawan Everton di Old Trafford, Selasa (25/11) dini hari WIB, diwarnai kejadian menarik ketika pemain tim tamu Idrissa Gueye diusir wasit setelah memukul rekan setimnya.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Inggris
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford
David Moyes telah gagal meraih kemenangan dalam 17 pertandingan Premier League sebelumnya di Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford
Hasil akhir
Hasil Premier League: Lawan 10 Pemain Everton, Manchester United Tumbang di Old Trafford
Manchester United kalah tipis 0-1 dari Everton di laga lanjutan Premier League, Selasa (25/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Hasil Premier League: Lawan 10 Pemain Everton, Manchester United Tumbang di Old Trafford
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester United vs Everton, Live Sebentar Lagi
Nonton Manchester United vs Everton dini hari ini! Simak jadwal lengkap dan link streaming resmi Premier League 2025/2026. MU incar tiga poin untuk tembus zona Liga Champions bertepatan dengan satu tahun kepemimpinan Ruben Amorim!
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester United vs Everton, Live Sebentar Lagi
Inggris
Ruben Amorim Berikan Kabar Buruk untuk Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee
Ruben Amorim memberi sinyal buruk untuk Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee terkait posisi mereka di skuad utama Manchester United. Simak alasan mengejutkannya jelang bursa transfer!
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Ruben Amorim Berikan Kabar Buruk untuk Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee
Inggris
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Manchester United vs Everton
Prediksi superkomputer Opta untuk duel Manchester United vs Everton mengejutkan! MU diunggulkan besar untuk menang pada laga Premier League dini hari ini. Cek peluang lengkap dan analisisnya di sini!
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Manchester United vs Everton
Bagikan