Ronald Koeman Berharap Masih Punya Kesempatan Tangani Barcelona

Pandemi virus corona secara tak langsung menggagalkan mimpi Ronald Koeman melatih Barcelona.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Minggu, 07 Juni 2020
Ronald Koeman Berharap Masih Punya Kesempatan Tangani Barcelona
Ronald Koeman (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mimpi Ronald Koeman untuk menangani Barcelona harus tertunda. Namun pria yang kini menangani Timnas Belanda tersebut berharap kembali mendapat kesempatan itu di masa depan.

Koeman berpeluang menangani Barcelona pada musim panas ini usai gelaran Piala Eropa 2020. Ia sudah menjalin komunikasi dengan manajemen El Barca dan mendapat restu dari federasi sepak bola Belanda.

"Dalam kontrak saya, ada klausul yang memungkinkan saya meninggalkan tim nasional setelah Piala Eropa. Namun sekarang bukan saatnya untuk memikirkan hal itu," kata Koeman kepada Radio Catalunya.

Baca Juga:

Perjanjian Rahasia Timnas Belanda dan Ronald Koeman Libatkan Barcelona

Piala Eropa Diundur karena Virus Corona, Ronald Koeman Urung Latih Barcelona

Ronald Koeman Sukses Jalani Operasi Jantung

Koeman sebenarnya sudah mendapat tawaran untuk menangani Barcelona sejak Januari lalu. Ia disiapkan sebagai pengganti Ernesto Valverde yang dipecat.

Namun Koeman tak bisa menerimanya karena merasa masih punya tugas dengan Timnas Belanda. Maka dari itu ia meminta Blaugrana untuk menunggu hingga musim panas.

Permintaan tersebut nampak disetujui oleh Barcelona. Hal itu terlihat dari penunjukan Quique Setien sebagai pengganti Valverde.

Setien diberi kontrak selama enam bulan. Pria berusia 61 tahun itu seperti hanya dijadikan pelatih sementara sampai Koeman tiba.

Sayangnya rencana tersebut hancur berantakan setelah Pelaksanaan Piala Eropa diundur setahun ke depan. Hal itu tak lepas dari pandemi virus corona yang masih berlangsung hingga saat ini.

Koeman pun mengaku pasrah dengan situasi ini. Ia tak yakin Barcelona mau menunggunya lebih lama lagi.

"Semua orang tahu melatih Barcelona adalah impian saya. Semoga saya dapat memiliki kesempatan untuk melakukannya di masa depan" tambahnya.

Barcelona kemungkinan sudah bergerak mendekati nama lain ditunjuk menangani Lionel Messi dan kawan-kawan musim depan. Opsi lain adalah memperpanjang kontrak Setien.

Ronald Koeman Barcelona Timnas Belanda Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Italia
Kembali ke Allianz Stadium untuk Hadapi Juventus, Adrien Rabiot Pulang dengan Amarah
Adrien Rabiot kecewa usai AC Milan gagal kalahkan Juventus di Allianz Stadium. Rabiot sebut timnya seharusnya bisa menang di laga Serie A 2025/2026 itu.
Johan Kristiandi - Senin, 06 Oktober 2025
Kembali ke Allianz Stadium untuk Hadapi Juventus, Adrien Rabiot Pulang dengan Amarah
Italia
Gagal Manfaatkan Peluang Emas Lawan Juventus, Rafael Leao Dapat Permintaan Khusus dari Allegri
Rafael Leao gagal memanfaatkan peluang emas saat AC Milan ditahan imbang Juventus 0-0 di Serie A 2025/2026. Massimiliano Allegri memberikan permintaan khusus kepada Leao agar lebih tajam di laga berikutnya.
Johan Kristiandi - Senin, 06 Oktober 2025
Gagal Manfaatkan Peluang Emas Lawan Juventus, Rafael Leao Dapat Permintaan Khusus dari Allegri
Inggris
Libas Sir Alex Ferguson dan Arsene Wenger, Pep Guardiola Ukir Rekor Baru
Pep Guardiola jadi pelatih tercepat mencapai 250 kemenangan di Premier League, melampaui rekor Sir Alex Ferguson dan Arsene Wenger.
Johan Kristiandi - Senin, 06 Oktober 2025
Libas Sir Alex Ferguson dan Arsene Wenger, Pep Guardiola Ukir Rekor Baru
Klasemen
Klasemen Serie A Usai AC Milan Tahan Juventus: Papan Atas Semakin Panas
Klasemen sementara Serie A 2025/2026: AC Milan tahan imbang Juventus 0-0, sementara Napoli dan Inter Milan raih kemenangan penting di pekan keenam.
Johan Kristiandi - Senin, 06 Oktober 2025
Klasemen Serie A Usai AC Milan Tahan Juventus: Papan Atas Semakin Panas
Klasemen
Klasemen Sementara LaLiga Usai Barcelona Dibungkam Sevilla: Real Madrid Nyaman di Puncak
Klasemen sementara LaLiga 2025/2026: Barcelona kalah 4-1 dari Sevilla, sementara Real Madrid nyaman di puncak usai menang 3-1 atas Villarreal.
Johan Kristiandi - Senin, 06 Oktober 2025
Klasemen Sementara LaLiga Usai Barcelona Dibungkam Sevilla: Real Madrid Nyaman di Puncak
Spanyol
Hansi Flick Ungkap Kekalahan Terberat Barcelona, Bukan Laga Kontra Sevilla
Hansi Flick menyebut kekalahan terberat Barcelona bukan saat dibantai Sevilla 4-1, tapi melawan Inter Milan di semifinal Liga Champions.
Johan Kristiandi - Senin, 06 Oktober 2025
Hansi Flick Ungkap Kekalahan Terberat Barcelona, Bukan Laga Kontra Sevilla
Italia
Gagal Penalti Lawan Juventus, Christian Pulisic Tetap Jadi Eksekutor Pertama AC Milan
Christian Pulisic gagal mengeksekusi penalti saat AC Milan imbang lawan Juventus di Serie A 2025/2026. Paulo Fonseca tegaskan Pulisic tetap algojo utama.
Johan Kristiandi - Senin, 06 Oktober 2025
Gagal Penalti Lawan Juventus, Christian Pulisic Tetap Jadi Eksekutor Pertama AC Milan
Spanyol
Barcelona Dibantai Sevilla 4-1, Hansi Flick Lihat Satu Hal yang Membuatnya Senang
Hasil Sevilla vs Barcelona di LaLiga 2025/2026 berakhir 4-1. Meski dibantai, pelatih Hansi Flick tetap melihat hal positif dari performa anak asuhnya.
Johan Kristiandi - Senin, 06 Oktober 2025
Barcelona Dibantai Sevilla 4-1, Hansi Flick Lihat Satu Hal yang Membuatnya Senang
Hasil akhir
Hasil Juventus vs AC Milan: Penalti Christian Pulisic Gagal, Duel Berakhir Tanpa Pemenang
Hasil Juventus vs AC Milan berakhir imbang 0-0 di Allianz Stadium. Penalti Christian Pulisic gagal menjadi gol dalam lanjutan Serie A 2025/2026.
Johan Kristiandi - Senin, 06 Oktober 2025
Hasil Juventus vs AC Milan: Penalti Christian Pulisic Gagal, Duel Berakhir Tanpa Pemenang
Hasil akhir
Hasil LaLiga: Hajar Barcelona 4-1, Sevilla Akhiri Puasa Kemenangan
Sevilla memetik kemenangan 4-1 atas Barcelona di Stadion Ramos Sanchez Pizjuan pada laga pekan kedelapan LaLiga, Minggu (5/10) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 05 Oktober 2025
Hasil LaLiga: Hajar Barcelona 4-1, Sevilla Akhiri Puasa Kemenangan
Bagikan