Romelu Lukaku Samai Rekor Diego Milito
BolaSkor.com - Inter Milan meraih tiga poin setelah mengalahkan Sassuolo 3-4 pada pertandingan pekan kedelapan Serie A 2019-2020, di Stadio Citta del Tricolore, Minggu (20/10). Dalam laga ini Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez masing-masing mengemas dua gol.
Tambahan dua gol pada laga melawan Sassuolo ini menjadikan Romelu Lukaku sebagai pemain Inter Milan kedua yang mampu membuat empat gol dalam empat laga tandang. Lukaku menyamai catatan Diego Milito yang diukir pada November 2009.
Baca juga:
Sassuolo 3-4 Inter Milan: Lukaku dan Lautaro Cetak Dua Gol, Nerazzurri Pepet Juventus
Virus FIFA, Inter Milan Terancam Dua Bulan Tanpa Alexis Sanchez
Sebelumnya Lukaku membuat gol saat Inter Milan tandang ke markas Cagliari dan pada laga derby Milan.
Bagi Lukaku bisa mencetak gol pada pertadingan ini memiliki nilai penting. Pasalnya belakangan penyerang asal Belgia itu mulai dibandingkan dengan Mauro Icardi, eks Inter yang kini membela Paris Saint-Germain (PSG). Terlebih Icardi langsung moncer di klub barunya pada saat Lukaku absen membuat gol dalam dua laga.
Tidak hanya itu, pelatih Inter Antonio Conte juga meminta Lukaku untuk segera membenahi kondisinya jika ingin terus mendapatkan posisi utama. Kini Lukaku sudah menjawab tantangan dari Conte dengan menyumbang dua gol.
"Saya baik-baik saja. Tapi saya masih harus bekerja lebih keras untuk bisa membantu tim sepanjang pertandingan. Saat ini saya senang karena ini kemenangan penting," ujar Lukaku usai laga kepada DAZN.
Yusuf Abdillah
10.061
Berita Terkait
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia