Romelu Lukaku dan Kutukan Nomor 9 Chelsea


BolaSkor.com - Sebuah kutukan menghantui kiprah Romelu Lukaku pada periode keduanya di Chelsea. Hal yang dimaksud berkaitan dengan nomor punggung penyerang berkebangsaan Belgia tersebut.
Chelsea rela mengeluarkan dana sekitar 115 juta euro untuk memulangkan Lukaku dari Inter Milan. Ia dianggap kepingan puzle yang dibutuhkan The Blues untuk kian berprestasi.
Meski telah diperkenalkan secara resmi pada pekan lalu, Chelsea belum membocorkan nomor punggung Lukaku. Namun teka-teki itu akan segera terjawab.
Baca Juga:
Chelsea Resmi Pulangkan Romelu Lukaku

Lukaku hampir pasti mendapat kepercayaan mengenakan seragam bernomor 9. Nomor tersebut kini tanpa pemilik setelah Tammy Abraham dilepas ke AS Roma.
Nomor 9 sudah tidak asing dengan Lukaku. Ia sudah memakai nomor ini sejak di Manchester United, Inter Milan, dan Timnas Belgia.
Nomor punggung 9 identik dengan penyerang haus gol. Lukaku cukup berhasil menjawab reputasi itu setidaknya dalam dua musim terakhir bersama Inter.
Lukaku tercatat mencetak 64 gol dari 95 laga bersama Inter. Torehan tersebut turut mempengaruhi keputusan Chelsea untuk memboyongnya.
Namun Lukaku tidak akan mudah mengulangi performa apik tersebut bersama Chelsea. Premier League tentu liga yang berbeda dengan Serie A.
Selain itu, nomor punggung 9 Chelsea juga menyimpan kutukan. Banyak penyerang bernama besar yang melempem saat mengenakannya.
Nama-nama seperti Fernando Torres, Radamel Falcao, Alvaro Morata, Mateja Kezman, hingga Gonzalo Higuain termasuk dalam korban kutukan ini. Padahal reputasi mereka sebagai penyerang haus gol tak perlu diragukan.
Ini menjadi momentum bagi Lukaku untuk membuktikan kualitasnya sebagai penyerang kelas dunia. Apalagi ia merasa sudah banyak berkembang ketimbang saat pertama kali membela Chelsea pada 2011 silam.
6.515
Berita Terkait
Thom Haye Mulai Padu dengan Permainan Persib Bandung, Bojan Angkat Topi

Pemain Timnas Indonesia Diistirahatkan Jelang Persib Melawan Selangor FC

Akui Sudah Petakan Kekuatan, Pelatih Senam Indonesia Pede Raih Medali di SEA Games 2025

Hasil Atlet Putra Indonesia di Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025: Abiyu Rafi Membanggakan

Manfaatkan Klausul David Beckham, AC Milan Ingin Rekrut Son Heung-min

Kocak, Bruno Fernandes Unggah Foto Harry Maguire Jadi Pemain Timnas Brasil

Juventus Dipermalukan Como, Posisi Igor Tudor di Ujung Tanduk

AC Milan vs Fiorentina: Satu Poin La Viola Dirampok Wasit

Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Tidak Biarkan Barcelona Terlalu Lama di Singgasana

Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: AC Milan dan Inter Milan Bersaing di Papan Atas
