Romelu Lukaku Bocorkan Kondisi Paul Pogba Usai Jose Mourinho Didepak
BolaSkor.com - Striker Manchester United, Romelu Lukaku, mengomentari kondisi Paul Pogba yang tampil impresif usai Jose Mourinho dipecat. Menurut Lukaku, Pogba sudah terlihat bahagia saat dalam latihan.
Pada awal musim ini, Paul Pogba sempat mengalami masalah pelik. Pemain tim nasional Prancis itu terlibat perseteruan dengan Jose Mourinho. Bahkan, Pogba harus melewati beberapa laga dari bangku cadangan.
Akan tetapi, kondisi berubah 180 derajat saat Ole Gunnar Solskjaer ditunjuk menjadi manajer. Pogba mencetak enam gol plus lima assist dalam sembilan laga terakhir Premier League.
Kondisi Paul Pogba yang membaik sudah tercermin pada saat latihan. Tidak hanya Pogba, Lukaku mengatakan pemain lainnya ikut merasakan dampak positif dari Solskjaer.
Baca juga:
Alexis Sanchez Ingatkan Jamie Carragher Akan Fernando Torres
Unbeaten di 10 Laga Beruntun, Solskjaer dan Pogba Jadi Dua Figur Utama Kebangkitan Manchester United
"Saat latihan kami terus mengatakan Pogba terlihat sangat bahagia dan dia kemudian tertawa. Semua orang kembali pada level mereka. Pogba, Marcus Rashford dan saya ketika mendapatkan menit bermain akan mencoba membuat dampak sebesar mungkin, pun dengan Anthony Martial," tegas Lukaku kepada Canal Football Club.
"Semangat kompetitif kembali dari masing-masing pemain. Itu sudah terjadi pada saat latihan memainkan pertandingan enam lawan enam dan delapan lawan delapan. Anda bisa melihat para pemain ingin unjuk gigi kepada manajer," tambahnya.
"Mereka ingin mengambil peluang dan selama pertandingan mengetahui setiap pemain adalah bagian penting dalam tim. Kami mengetahui sikap itulah yang akan membawa ke puncak," tutur Lukaku.
Paul Pogba sempat digosipkan akan dijual ke Barcelona atau Juventus pada pertengahan bursa transfer pertengahan musim 2018-2019. Namun kini, pemain 25 tahun itu kembali kerasan membela panji Manchester United.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona