Roma Sikat 10 Pemain Sampdoria

BolaSkorBolaSkor - Minggu, 16 Februari 2014
Roma Sikat 10 Pemain Sampdoria
Roma Sikat 10 Pemain Sampdoria
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Roma- Tampil buruk di babak pertama, AS Roma ngamuk dan mencetak dua gol tambahan di babak kedua untuk mengalahkan Sampdoria dengan skor 3-0 dalam lanjutan Liga Italia Serie A pekan ke-24 yang berlangsung di kandang AS Roma, stadion Olimpico. Dua gol tambahan AS Roma di babak kedua diciptakan oleh gelandang Tim Nasional Boznia-Herzegovina, Miralem Pjanic pada menit ke-54 dan Mattia Destro di menit ke-57. Dua gol ini melengkapi gol pertama Roma yang dicetak oleh Mattia Destro pada menit ke-44. Unggul satu gol di babak pertama, Roma tampil lebih santai dan tidak tergesa-gesa dalam melakukan serangan, dan tampak lebih disiplin dalam bertahan. Hasilnya, Roma bisa membuat gol tambahan di babak kedua dalam pertandingan ini. Menit ke-5, Roma mendapat tendangan bebas 25 meter dari gawang Angelo Da Costa. Eksekusi sensasional yang dilakukan oleh Miralem Pjanic, berhasil membobol gawang Sampdoria untuk kali kedua di pertandingan ini. Bola yang ditembak oleh gelandang Tim Nasional Bosnia Herzegovina itu melambung melewati pagar betis pemain Sampdoria dan menukik masuk ke pojok kanan bawah gawang Sampdoria. Skor 2-0 untuk tim asuhan pelatih Rudi Garcia itu tidak bertahan lama, karena Roma berhasil mencetak gol ketiga pada menit ke-57. Menerima umpan silang dari Gervinho di sisi kanan kotak penalti Sampdoria, Mattia Destro melakukan kontrol bola memutar sebelum melepaskan tembakan keras dari depan gawang Sampdoria yang melesat masuk. Gol kedua Destro di pertandingan ini merubah kedudukan menjadi 3-0 untuk AS Roma. Unggul tiga gol, Serigala Roma semakin menggila. Menit ke-67, Miralem Pjanic hampir mencetak gol keduanya di pertandingan ini. Sayang, sepakan Pjanic yang menerima umpan dari Gervinho masih bisa diblok oleh bek Sampdoria, Shkodran Mustafi. Tertinggal tiga gol, Sampdoria semakin tenggelam di pertandingan ini setelah kapten Daniele Gastaldello harus diusir dari lapangan oleh wasit Domenico Celi karena menerima kartu kuning kedua di pertandingan ini pada menit ke-80. Meski unggul jumlah pemain, Roma gagal menambah jumlah gol. Skor 3-0 pun bertahan hingga pertandingan usai. Tambahan tiga poin ini membuat koleksi poin Roma menjadi 54 dari 23 pertandingan dan tetap berada di peringkat kedua klasemen sementara Serie A. Roma masih menyimpan satu pertandingan melawan Parma, karena ditunda pada tanggal 2 Februari silam akibat lapangan stadion Olimpico tergenang air. Francesco Totti dkk kini unggul empat angka atas peringkat ketiga, Napoli. Sementara bagi Sampdoria, kekalahan ini membuat posisi mereka di klasemen tidak beranjak dari peringkat ke-12 dengan koleksi poin sebanyak 28 angka dari 24 pertandingan. Susunan Pemain AS Roma (4-3-3) 26-De Sanctis; 13-Maicon (46-Romagnoli 55'), 17-Benatia (16-De Rossi 72'), 5-Castan, 35-Torosidis; 15-Pjanic, 44-Nainggolan, 6-Strootman; 24-Florenzi, 22-Destro (20-Bastos 80'), 27-Gervinho Sampdoria (4-2-3-1) 1-Da Costa; 29-De Silvestri, 8-Mustafi, 28-Gastaldello (KM 80'), 19-Regini; 10-Krsticic, 17-Palombo; 15-Wszolek (9-Okaka 56'), 21-Soriano (44-Fornasier 85'), 17-Gabbiadini; 23-Eder
Serie a As roma 3-0 sampdoria Sampdoria AS Roma Miralem pjanic Mattia Destro Daniele Gastaldello
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com
Posts

11.190

Berita Terkait

Jadwal
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Simak link streaming Juventus vs Torino pada Derby della Mole, Minggu 9 November 2025 pukul 00.00 WIB. Juventus butuh kemenangan, tetapi Torino siap membuat kejutan. Cek jadwal dan link nontonnya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole
Juventus menjamu Torino pada Derby della Mole di pekan ke-11 Serie A 2025/2026. Bianconeri unggul jauh dalam catatan head to head. Apakah Torino mampu membuat kejutan?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole
Jadwal
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Pertandingan besar di liga-liga top Eropa akan terjadi di akhir pekan ini, termasuk dari pekan 11 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Italia
Tak Ada yang Abadi, Legenda Dukung Pembangunan Stadion Baru AC Milan
Legenda AC Milan, Andriy Shevchenko, mendukung rencana mantan klubnya membuat stadion baru untuk masa depan yang lebih baik.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Tak Ada yang Abadi, Legenda Dukung Pembangunan Stadion Baru AC Milan
Italia
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Pelatih AC Milan Massimiliano Allegri dikabarkan masih mengevaluasi opsi di posisi penyerang tengah.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Italia
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
AC Milan aktif di bursa transfer. Lima bek tengah masuk radar Rossoneri untuk memperkuat lini pertahanan. Siapa yang paling dekat direkrut?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Italia
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Presiden AC Milan Paolo Scaroni menegaskan bahwa bermain di pertandingan Serie A dengan Como di Perth bukan tentang uang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Italia
Sah Akuisisi San Siro, AC Milan dan Inter Siap Bangun Markas Baru
AC Milan dan Inter Milan resmi mengakuisisi Stadion San Siro dan lahan di sekitarnya dari Dewan Kota Milan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Sah Akuisisi San Siro, AC Milan dan Inter Siap Bangun Markas Baru
Italia
Kabar Terkini soal Kontrak Baru Mike Maignan
Kontrak baru Mike Maignan di AC Milan belum juga menemui kata sepakat. Meski tampil gemilang lawan AS Roma, sang kiper justru dikabarkan enggan bertahan di San Siro!
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Kabar Terkini soal Kontrak Baru Mike Maignan
Italia
Nyaris Gagal Menang, AC Milan Harus Lebih Percaya Diri
Pelatih AC Milan Massimiliano Allegri mengakui saat ini tim asuhannya harus lebih percaya diri.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Nyaris Gagal Menang, AC Milan Harus Lebih Percaya Diri
Bagikan