Rodgers Pandang Remeh Kekalahan Liverpool dari City

BolaSkorBolaSkor - Selasa, 26 Agustus 2014
Rodgers Pandang Remeh Kekalahan Liverpool dari City
Rodgers Pandang Remeh Kekalahan Liverpool dari City
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Liverpool - Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers, mencoba mengambil sisi positif dari kekalahan timnya melawan Manchester City. Juru racik asal Irlandia Utara itu optimistis The Reds bakal segera bangkit dari keterpurukan. Bigmatch langsung tersaji di pekan kedua Premier League musim 2014/2015. Manchester City menjamu Liverpool di markasnya, Etihad Stadium, Selasa (26/8) dini hari WIB. City akhirnya keluar sebagai pemenang dengan keunggulan cukup telak 3-1. Stevan Jovetic, yang musim lalu minim kesempatan akibat berkutat dengan cedera, tampil sebagai pahlawan kemenangan The Citizens pada pertandingan ini berbekal lesakkan sepasang golnya. Satu gol City lainnya hadir melalui aksi Sergio Aguero. The Reds hanya mampu membalas melalui bunuh diri Pablo Zabaleta. "Saya rasa sampai 40 menit pertandingan, kami bermain dengan baik. Namun, semuanya berubah di penghujung babak pertama. Kami tak bertahan dengan baik ketika kebobolan gol pertama. Ketika tertinggal dua gol, segalanya terasa semakin sulit bagi kami," tutur Rodgers dilansir Goal. "Saya rasa kami harus lebih cepat di sepertiga bidang lawan. Kami harus lebih dinamis. Tapi, lini depan kami adalah ancaman. Itulah yang terpenting. Ini adalah tempat yang sulit untuk memetik kemenangan dan kami akan semakin membaik," ia menambahkan. Kekalahan ini menempatkan Liverpool di posisi kesembilan klasemen sementara Premier League dengan tabungan tiga angka. Sementara, Manchester City duduk di tempat ketiga berbekal enam poin, kalah selisih gol dari Tottenham Hotspur di tempat pertama. "Ini bukan hari kami. Tak ada penurunan mental usai kekalahan ini. Perjalanan masih panjang. Ini adalah laga yang sulit. Namun, kami yakin bakal segera bangkit," demikian Rodgers. JANGAN LEWATKAN:
Manchester City Liverpool Brendan Rodgers
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com
Posts

11.190

Berita Terkait

Inggris
Andy Robertson Santai dengan Nasib Masa Depannya di Liverpool
Kontrak Andy Robertson habis di Liverpool pada 2026, tetapi sang pemain santai dengan situasi tersebut.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Andy Robertson Santai dengan Nasib Masa Depannya di Liverpool
Inggris
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Florian Wirtz kian dikritik dan disorot karena tak jua berkontribusi dari 11 laga Premier League.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Inggris
Manchester City Kembali dalam Perburuan Titel Premier League, Arsenal Keringat Dingin
Manchester City mengirim pesan nyata kepada Arsenal dalam perburuan titel Premier League usai menang 3-0 atas Liverpool.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Manchester City Kembali dalam Perburuan Titel Premier League, Arsenal Keringat Dingin
Ragam
5 Rekor Tim dengan Pertahanan Terbaik dalam Sejarah Premier League
Klub-klub dalam sejarah Premier League yang mencatatkan rekor pertahanan terbaik, Chelsea dua kali masuk ke dalam daftar.
Arief Hadi - Senin, 10 November 2025
5 Rekor Tim dengan Pertahanan Terbaik dalam Sejarah Premier League
Inggris
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Tidak ada tempat yang lebih diinginkan Pep Guardiola untuk menjalani pertandingan ke-1.000 dalam karier kepelatihannya selain di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Inggris
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Liverpool merosot ke posisi kedelapan klasemen Premier League setelah 11 pertandingan, tertinggal delapan poin dari Arsenal di puncak.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Spanyol
Setelah Ibrahima Konate, Kini Real Madrid Coba Goda Pemain Liverpool Lain
Real Madrid kembali dikabarkan membidik pemain yang memperkuat Liverpool.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Setelah Ibrahima Konate, Kini Real Madrid Coba Goda Pemain Liverpool Lain
Inggris
Mantan Orang Dalam Liverpool Bantu Manchester City Menang Telak 3-0 atas The Reds
Manchester City memiliki senjata rahasia ketika menang 3-0 atas Liverpool pada pekan 11 Premier League.
Arief Hadi - Senin, 10 November 2025
Mantan Orang Dalam Liverpool Bantu Manchester City Menang Telak 3-0 atas The Reds
Inggris
Ketika Jeremy Doku Menjadi Mimpi Buruk untuk Conor Bradley
Manchester City menang 3-0 atas Liverpool di pekan 11 Premier League dan Jeremy Doku menjadi Man of the Match.
Arief Hadi - Senin, 10 November 2025
Ketika Jeremy Doku Menjadi Mimpi Buruk untuk Conor Bradley
Inggris
Detail di Balik 1.000 Laga Pep Guardiola sebagai Pelatih
Manchester City menang 3-0 atas Liverpool di pekan 11 Premier League pada laga ke-1.000 Pep Guardiola melatih.
Arief Hadi - Senin, 10 November 2025
Detail di Balik 1.000 Laga Pep Guardiola sebagai Pelatih
Bagikan