Robert Rene Alberts Sambut Kembalinya Achmad Jufriyanto ke Persib
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts angkat bicara mengenai Achmad Jufriyanto. Pasalnya, pemain yang beroperasi sebagai bek itu kembali lagi ke timnya.
Pelatih asal Belanda ini mengaku pada musim 2020 lalu tidak memiliki niatan untuk mencoret nama Achmad Jufriyanto dari daftar skuatnya. Sebaliknya, pemain yang akrab disapa Jupe itu memilih untuk hengkang membela Bhayangkara FC.
"Sangat baik untuk melihat Jupe kembali, karena di musim lalu, 2020 lalu kita tidak pernah ingin melepas Jupe. Tapi Jupe memintanya sendiri untuk bermain di luar karena saat itu dia bilang banyak pemain di posisi itu," ungkap Robert Rene Alberts.
Baca Juga:
PT LIB Masih Cari Sponsor untuk Piala Menpora 2021
Terkait Venue Piala Menpora 2021, Haudi Abdillah Tegaskan Kesiapan Bali United
Benar saja, di posisinya sebagai center bek berderet nama-nama pemain yang berkualitas. Bahkan jam terbangnya dalam bermain cukup tinggi.
Seperti halnya Nick Kuipers yang baru didatangkan dari Belanda. Lalu Victor Igbonefo yang baru kembali dari Liga Thailand dan Fabiano Da Rosa Beltrame yang merupakan pemain naturalisasi asal Brasil.
"Sekarang Fabiano keluar dan masa Jupe selesai. Maka secara otomatis Jupe kembali ke Persib yang mana kami sangat senang," katanya.
Robert Rene Alberts mengatakan Jupe merupakan pemain yang bagus. Bahkan usianya yang menginjak 34 tahun, lebih muda dibandingkan Fabiano Beltrame yang sudah memasuki usia 38 tahun.
"Jupe adalah pemain yang bagus dan lebih muda dari Fabiano meski dia adalah salah satu pemain senior. Tapi kita akan meregenerasi tim yang sudah dimulai sejak musim lalu," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Marc Klok Bilang Begini ke Shayne Pattynama, Dukung ke Persija Tapi Persib yang Jadi Juaranya
Bojan Hodak Sorot Dua Hal Ini Usai Persib Hanya Menang Tipis atas PSBS Biak
Bojan Hodak Punya Alasan Khusus Rekrut Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Resmi, Persib Bandung Boyong Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Hasil Super League 2025/2026: Gol Berguinho Bawa Persib Kalahkan 10 Pemain PSBS Biak
Link Streaming Super League Persib Bandung vs PSBS Biak, Minggu 25 Januari 2026