Robert Lewandowski: Era Saya di Bayern Munchen Telah Berakhir

Robert Lewandowski mengindikasikan kepergian dari Bayern Munchen.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 31 Mei 2022
Robert Lewandowski: Era Saya di Bayern Munchen Telah Berakhir
Robert Lewandowski (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Saga transfer penyerang berusia 33 tahun, Robert Lewandowski berlanjut. Kontrak Lewandowski masih tersisa hingga 2023 dengan Bayern Munchen tapi klub kesulitan memperpanjang kontraknya.

Godaan untuk memperkuat Barcelona jadi salah satu keengganan Lewandowski teken kontrak baru. Selain itu Lewandowski juga sudah membela Bayern sejak 2014 dan meraih segala kesuksesan.

10 titel Bundesliga, satu Liga Champions, dua penghargaan Pemain Terbaik versi FIFA, serta satu penghargaan Pemain Terbaik Eropa dimiliki Lewandowski. Sepanjang kariernya juga ia menghabiskan waktu di Bundesliga dengan Borussia Dortmund dan Bayern Munchen.

Tak ayal kans untuk mencari tantangan baru di klub seperti Barcelona cukup menggoda untuk Lewandowski, apalagi di sana Xavi sedang membangun skuad untuk mengembalikan kejayaan Barcelona.

Baca Juga:

Demi ke Barcelona, Lewandowski Tegaskan Ogah Perpanjang Kontrak

Niat Lewandowski Gabung Barcelona Semakin Menggebu, Bayern Munchen Kini Cuma Sejarah

Trik Agen agar Robert Lewandowski Pergi dari Bayern Munchen

Indikasi kepergian Lewandowski semakin jelas terlihat melalui komentarnya di Sport English. Penyerang timnas Polandia menuturkan eranya di Bayern telah berakhir dan itu mengindikasikan kepergiannya.

“Apakah saya optimis tentang gabung untuk Barca? Itu pertanyaan yang bagus, saya tidak suka berada dalam situasi ini. Yang pasti untuk saat ini adalah era saya di Bayern telah berakhir. Saya tidak melihat kemungkinan untuk melanjutkan di klub itu," kata Lewandowski kepada SPORT.

“Mari kita lihat apa yang bisa kita lakukan dalam dua minggu ke depan. Saya tidak ingin melanjutkan dan saya ingin fokus di (timnas) Polandia. Setelah Nations League, kami akan punya waktu untuk membicarakan situasinya, tetapi saya tidak melihat peluang untuk melanjutkan lebih banyak di Bayern.”

Musim ini Lewandowski telah mencetak 50 gol di seluruh kompetisi dan jumlah itu melebihi penampilannya (46 kali). Barca akan memiliki penyerang haus gol jika Lewandowski bergabung, plus lini serang yang variatif dengan adanya Pierre-Emerick Aubameyang, Ferran Torres, dan Ousmane Dembele.

Isu Transfer Lewandowski Robert Lewandowski Bayern Bayern munchen Barcelona FC Barcelona
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.496

Berita Terkait

Liga Champions
Barcelona vs PSG: Les Parisiens Kehilangan Banyak Pilar
PSG harus menghadapi Barcelona pada matchday 2 Liga Champions 2025/2026 dengan kondisi pincang. Sejumlah pemain kunci absen, termasuk Ousmane Dembele dan Marquinhos.
Johan Kristiandi - Selasa, 30 September 2025
Barcelona vs PSG: Les Parisiens Kehilangan Banyak Pilar
Sosok
7 Calon Top Skorer Liga Champions 2025-2026 Versi AI
Pekan satu fase liga Liga Champions 2025-2026 sudah berlangsung dan persaingan merebutkan status top skorer berjalan menarik.
Arief Hadi - Senin, 29 September 2025
7 Calon Top Skorer Liga Champions 2025-2026 Versi AI
Liga Champions
Jadwal Lengkap Matchday 2 Liga Champions 2025-2026, Barcelona Tantang PSG, Jose Mourinho Kembali ke Stamford Bridge
Matchday 2 Liga Champions 2025-2026 bergulir tengah pekan ini. Sebanyak 18 pertandingan akan dimainkan mulai Selasa (30/9) hingga Kamis (2/10).
Yusuf Abdillah - Senin, 29 September 2025
Jadwal Lengkap Matchday 2 Liga Champions 2025-2026, Barcelona Tantang PSG, Jose Mourinho Kembali ke Stamford Bridge
Spanyol
Pedri dan Lamine Yamal, Dua Pemain Spesial yang Mengubah Permainan Barcelona
Barcelona menang 2-1 atas Real Sociedad pada pekan tujuh LaLiga dan Hansi Flick memuji dua nama, Pedri dan Lamine Yamal.
Arief Hadi - Senin, 29 September 2025
Pedri dan Lamine Yamal, Dua Pemain Spesial yang Mengubah Permainan Barcelona
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Menang, AC Milan dan Barcelona Naik ke Puncak Klasemen
Pada lanjutan laga liga, AC Milan dan Barcelona sama-sama meraih kemenangan hingga naik ke puncak klasemen.
Arief Hadi - Senin, 29 September 2025
Hasil Pertandingan: Menang, AC Milan dan Barcelona Naik ke Puncak Klasemen
Jadwal
Cara Menonton dan Link Streaming Barcelona vs Real Sociedad, Live Sebentar Lagi
Big Match LaLiga! Barcelona siap geser Real Madrid dari puncak. Klik di sini untuk jadwal siaran langsung & link streaming resmi Barca vs Sociedad!
Johan Kristiandi - Minggu, 28 September 2025
Cara Menonton dan Link Streaming Barcelona vs Real Sociedad, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Barcelona vs Real Sociedad, Minggu 28 September 2025
Cek jadwal siaran langsung dan link live streaming Barcelona vs Real Sociedad di LaLiga 2025/2026, Minggu (28/9) pukul 23.30 WIB di Estadi Olímpic.
Johan Kristiandi - Minggu, 28 September 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Barcelona vs Real Sociedad, Minggu 28 September 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Real Sociedad: Saatnya Menggeser Real Madrid dari Singgasana
Prediksi Barcelona vs Real Sociedad di LaLiga 2025/2026. Simak head to head, kondisi tim, susunan pemain, dan perkiraan skor di Estadi Olímpic Lluis Companys.
Johan Kristiandi - Minggu, 28 September 2025
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Real Sociedad: Saatnya Menggeser Real Madrid dari Singgasana
Jerman
Pecahkan Rekor Cristiano Ronaldo, Harry Kane Pertimbangkan Kembali ke Premier League
Cemerlang di Bundesliga, Harry Kane dikabarkan mempertimbangkan peluang kembali ke Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 27 September 2025
Pecahkan Rekor Cristiano Ronaldo, Harry Kane Pertimbangkan Kembali ke Premier League
Spanyol
Breaking News: Sergio Busquets Umumkan Gantung Sepatu
Legenda Spanyol Sergio Busquets dikabarkan akan gantung sepatu pada akhir musim bersama Inter Miami. Simak perjalanan karier, prestasi, dan fakta terbaru sang gelandang.
Johan Kristiandi - Jumat, 26 September 2025
Breaking News: Sergio Busquets Umumkan Gantung Sepatu
Bagikan