Robert Alberts Lepas Tanggung Jawab soal Kondisi Skuat Persib

Robert Rene Alberts meminta pemain bertanggung jawab pada diri sendiri.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 22 Juli 2021
Robert Alberts Lepas Tanggung Jawab soal Kondisi Skuat Persib
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. (Media Persib)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts secara terang-terangan sudah tidak mengetahui kondisi terbaru para pemainnya. Pasalnya, Supardi Nasir dan kawan-kawan sudah dibebaskan.

Pelatih asal Belanda itu mengatakan pembebasan itu terpaksa dilakukan lantaran saat ini Pemerintah Republik Indonesia memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Semula berakhir 20 Juli, menjadi 25 Juli.

"Sebetulnya kami belum tahu pasti (kondisi pemain) untuk saat ini. Kami memberitahu pemain bahwa latihan menjadi tanggung jawab mereka masing-masing," ungkap Robert Rene Alberts saat dihubungi, Kamis (22/7).

Baca Juga:

PT LIB Berharap BNPB Bisa Keluarkan Izin Liga 1 Pekan Ini

PPKM Sampai 25 Juli, PT LIB Optimistis Liga 1 Digelar Akhir Agustus

Pelatih berusia 65 tahun ini akui awalnya kerap memberikan program latihan kepada para pemainnya untuk dilakukan secara mandiri. Seperti memberikan tayangan video dan para pemain melaporkan denyut jantungnya usai menjalani program latihan tersebut.

Namun, lanjutnya, pemerintah Republik Indonesia memperpanjang PPKM. Imbasnya, seluruh fasilitas olahraga masih belum bisa digunakan.

"Kami mengikuti peraturan, meski kami sempat berdiskusi dengan pihak berwenang apakah bisa menggunakan GBLA atau tidak, cukup positif karena mereka ingin membantu kami tapi pada akhirnya keputusannya sudah dibuat (tidak bisa). Jadi pemain harus melanjutkan latihan individu mereka dan itu tergantung fasilitas yang ada di lingkungan masing-masing," bebernya.

Menurutnya, situasinya menjadi lebih rumit. Tidak hanya soal latihan, namun juga para pemain dan ofisial mengalami penurunan mental dan motivasi.

"Karena kami pemain dan pelatih profesional, pekerjaan kami adalah berlatih, memenangi pertandingan dan merasakan kekalahan lalu bangkit lagi, itu adalah bagian dari sepak bola," tegasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Persib Bandung Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Timnas
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, menyebut Liga Indonesia punya potensi menghasilkan pemain terbaik untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Liga Indonesia
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Upaya perdamaian The Jakmania dengan Viking terus dilakukan. Pendiri dan mantan Ketum Jakmania, Bung Ferry, diterima dengan baik di Bandung
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Liga Indonesia
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekalahan tim asuhannya dari Persib Bandung disebabkan oleh dua kesalahan individu.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Liga Indonesia
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Persija Jakarta kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persib Bandung. Kali ini, Macan Kemayoran kalah oleh gol tunggal Beckham Putra.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Persib Bandung memuncaki klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan 38 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Hasil akhir
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Beckham Putra mencetak gol pada menit kelima, dan membawa Persib unggul atas Persija 1-0.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Bagikan